TRIONO, TRIONO (2011) PENGARUH PENYAMAKAN KULIT KAMBING DENGAN MENGGUNAKAN GAMBIR TERHADAP SIFAT FISIK DAN ORGANOLEPTIK. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Fulltext)
1256.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (358kB) |
Abstract
UPTD Industri Pengolahan Kulit Padang Panjang yang merupakan industri penyamakan kulit milik pemerintah satu-satunya di Pulau Sumatera, menggunakan bahan penyamak sintetis dan nabati, namun belum menggunakan gambir sebagai bahan penyamak nabati padahal gambir merupakan sumber tanin. Aplikasi bahan penyamak nabati menggunakan ekstrak mimosa pada kulit kambing dapat dilakukan dengan penambahan bahan penyamak sebanyak 20% sampai 30% yang dimasukkan secara bertahap (Sumarni, 2005). Pra penelitian yang dilakukan di UPTD Pengolahan Kulit Padang Panjang dengan menggunakan bahan penyamak nabati yang berasal gambir sebanyak 15% sampai dengan 35% diperoleh kulit samak dengan hasil yang cukup baik dengan warna kuning kecoklatan dan dapat ditarik kesimpulan bahwa semakin tinggi persentase bahan gambir yang diberikan, maka kulit yang dihasilkan semakin lemas dan lentur, namun penulis belum dapat menentukan persentase penambahan yang tepat untuk menghasilkan sifat fisik kulit kambing tersamak dengan hasil terbaik. Berdasarkan uraian diatas maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul: ”Pengaruh Penyamakan Kulit Kambing dengan Menggunakan Gambir Terhadap Sifat Fisik dan Organoleptik”
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | ms Meiriza Paramita |
Date Deposited: | 02 May 2016 07:05 |
Last Modified: | 02 May 2016 07:05 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6640 |
Actions (login required)
View Item |