PENENTUAN KADAR FENOLIK TOTAL DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN MIKROALGA Chlorella pyrenoidosa, Scenedesmus dimorphus, dan Spirulina platensis

SABRINA, HAYATI (2015) PENENTUAN KADAR FENOLIK TOTAL DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN MIKROALGA Chlorella pyrenoidosa, Scenedesmus dimorphus, dan Spirulina platensis. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (skripsi full text)
201501261422th_skripsi full ed.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar fenolik total dan aktivitas antioksidan pada mikroalga Chlorella pyrenoidosa, Scenedesmus dimorphus, dan Spirulina platensis. Metode yang digunakan dalam penentuan kadar fenolik total yaitu metode Folin-Ciocalteau, aktivitas antioksidan menggunakan DPPH (2,2-difenil-1-1pikrilhidrasil), dan identifikasi asam galat menggunakan metode Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT). Kadar fenolik total tertinggi didapatkan pada fraksi etil asetat untuk Chlorella pyrenoidosa dan Scenedesmus dimorphus berturut-turut yaitu 4,283 dan 4,012 μg Gallic Acid Equivalent (GAE)/g biomassa kering dan 3,970 μg GAE/g biomassa kering pada fraksi air untuk Spirulina platensis. Persen inhibisi terkuat penangkapan radikal DPPH dari ketiga mikroalga ada pada fraksi etil asetat untuk Chlorella pyrenoidosa dan Scenedesmus dimorphus adalah berturut-turut 46,74 %; 42,05 % dan 40,62% untuk Spirulina platensis pada fraksi air. Pada ketiga spesies mikroalga terdeteksi asam galat pada menit ke-11.312 ; 11.369; 11.311 untuk Chlorella pyrenoidosa, Scenedesmus dimorphus, Spirulina platensis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Mr Zainal Abidin
Date Deposited: 30 Apr 2016 04:13
Last Modified: 30 Apr 2016 04:13
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/6070

Actions (login required)

View Item View Item