DIKO, FEBRI (2020) Studi Analisis Timbulan, Komposisi Dan Potensi Daur Ulang Sampah Elektronik Sumber Institusi Rumah Sakit Di Kota Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (211kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version Download (152kB) | Preview |
|
|
Text (Bab V Kesimpulan)
BAB V Kesimpulan.pdf - Published Version Download (178kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (420kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Full Text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis data timbulan, komposisi dan potensi daur ulang serta membuat rekomendasi pengelolaan sampah elektronik dari rumah sakit di Kota Padang. Sampling perhitungan potensi timbulan sampah elektronik dilakukan berdasarkan rumus E=W.N/L. Lokasi pengambilan sampel dilakukan pada 4 rumah sakit di Kota Padang meliputi 2 rumah sakit kelas A dan 2 rumah sakit kelas C. Hasil penelitian menunjukkan timbulan rata-rata sampah elektronik rumah sakit di Kota Padang tahun 2020 dalam satuan berat adalah 232,96 kg/tahun. Data primer yang diukur yaitu komposisi dan potensi daur ulang sampah elektronik medis terdiri dari nebulizer dan EKG sedangkan komposisi dan potensi daur ulang sampah elektronik non-medis didapatkan berdasarkan sudi literatur. Komposisi sampah elektronik nebulizer omron compair terdiri dari sampah plastik 18,54%; logam 0,96%; komponen elektronik 78,54%; lainnya (karet) 1,96%. Sampah elektronik nebulizer compamist terdiri dari sampah plastik 36,48%; logam 0,62%; komponen elektronik 57,27%; lainnya (karet) 5,63%. Sampah elektronik EKG terdiri dari sampah plastik 8,29%; logam 16,09%; komponen elektronik 49,48%; kaca 14,39% dan lainnya (karet)11,75%. Hasil potensi daur ulang sampah elektronik medis nebulizer yaitu sampah plastik 27,16%; logam 0,82% ; komponen elektronik 68,29%; lainnya (karet) 3,73%; alat EKG terdiri dari sampah plastik 8,29%; logam 16,09%; komponen elektronik 49,48%; kaca 14,39% dan lainnya (karet) 11,75%. Rekomendasi pengolahan konten B3 pada sampah elektronik yaitu pyrometallurgy processing, hidrometallurgy processing dan biohydrometallurgy processing. Rekomendasi pengelolaan sampah elektronik di rumah sakit seperti menyediakan ruangan yang cukup untuk menampung sampah elektronik yang dihasilkan; mengumpulkan sampah elektronik yang dihasilkan ke titik-titik pengumpulan resmi sampah elektronik; untuk pemerintah yaitu membuat regulasi dan kebijakan khusus terkait pengelolaan sampah elektronik serta menyediakan pewadahan khusus e-waste dan membangun fasilitas-fasiltas formal daur ulang sampah elektronik; untuk sektor informal dengan membatasai peranannya dalam pengumpulan sampah elektronik ke titik-titik pengumpulan sampah elektronik. Kata kunci: timbulan, komposisi, potensi daur ulang, rekomendasi pengelolaan, sampah elektronik
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Ir. YOMMI DEWILDA, MT |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Lingkungan |
Depositing User: | s1 teknik lingkungan |
Date Deposited: | 27 Aug 2020 04:43 |
Last Modified: | 27 Aug 2020 04:43 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/60418 |
Actions (login required)
View Item |