PENGARUH PENAMBAHAN GELATIN SAPI TERHADAP KARAKTERISTIK PERMEN JELLY BELIMBING MANIS (Averrhoa carambola, Linn.)

DIAHWANTI, SYUKRIANI (2016) PENGARUH PENAMBAHAN GELATIN SAPI TERHADAP KARAKTERISTIK PERMEN JELLY BELIMBING MANIS (Averrhoa carambola, Linn.). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full text)
201408271110th_diahwanti syukriani 0911122031.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (759kB)

Abstract

Penelitian ini telah dilaksanakan di Laboratorium Teknologi dan Rekayasa Proses Hasil Pertanian, Kimia dan Biokimia Hasil Pertanian, dan Mikrobiologi Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas Padang dari bulan Februari hingga April 2014. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan gelatin sapi terhadap sifat fisik dan kimia permen jelly belimbing manis dan penerimaan organoleptik konsumen terhadap permen jelly yang dihasilkan. Penelitian dilakukan dengan penambahan konsentrasi gelatin sapi 5%, 7%, 9%, dan 11% dengan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Pengamatan pada produk permen jelly belimbing manis adalah uji kimia, uji fisik, uji mikrobiologi dan uji organoleptik. Uji statistik yang dilakukan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan uji lanjut DNMRT pada taraf 5 %. Permen jelly belimbing manis dengan perlakuan B (penambahan gelatin 7%) merupakan produk yang terbaik dalam uji organoleptik warna 80%, aroma 65%, rasa 80%, tekstur 60% dan pada analisa kimia dan fisik didapatkan kadar air 18,85%, kadar abu 1.01%, pH 5,01%, uji kekerasan 22,12%, nilai aw 0,86%, kadar Vit C 31,46%, Uji total asam 0,53%, aktifitas antioksidan 38,02%, total fenol 112,73 μg/100g, kadar gula reduksi 19,48%, kadar sakarosa 34,45%, angka lempeng total 4,0 x 102 koloni/g. Permen jelly belimbing manis yang dihasilkan memenuhi standar mutu SNI. Kata kunci : belimbing manis, gelatin sapi, permen jelly

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 29 Apr 2016 04:32
Last Modified: 29 Apr 2016 04:32
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5908

Actions (login required)

View Item View Item