Modal Manusia Penduduk Usia Sekolah di Provinsi Sumatera Barat

Firlan, Firlan (2019) Modal Manusia Penduduk Usia Sekolah di Provinsi Sumatera Barat. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover abstrak.pdf - Published Version

Download (55kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1 Pendahuluan)
bab1.pdf - Published Version

Download (296kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB Kesimpulan dan Saran)
bab akhir.pdf - Published Version

Download (46kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
daftar pustka.pdf - Published Version

Download (266kB) | Preview
[img] Text (Tesis Full)
draft tesis2.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Modal manusia mempunyai peran penting dalam perekonomian suatu negara. Saat ini informasi modal manusia pada umumnya disajikan dalam level makro dan diproxy melalui dimensi pendidikan. Informasi modal manusia terutama pada penduduk usia sekolah masih terbatas. Padahal penduduk pada usia ini merupakan aset terpenting untuk mendapatkan akumulasi modal manusia terbaik bagi penduduk produktif, terutama di Provinsi Sumatera Barat dengan tingkat migrasi keluar cukup tinggi. Berdasarkan kondisi tersebut, maka penelitian ini mengukur modal manusia penduduk usia sekolah dengan mempertimbangkan dimensi pendidikan, kesehatan, perumahan dan teknologi informasi di Provinsi Sumatera Barat serta menganalisis determinannya. Dengan menggunakan pendekatan himpunan fuzzy dan data Susenas 2017, didapatkan bahwa modal manusia penduduk usia sekolah daerah kota jauh lebih tinggi dibandingkan dengan daerah kabupaten. Kota pariaman menjadi daerah dengan modal manusia penduduk usia sekolah tertinggi, sedangkan nilai terendah pada Kabupaten Kepulauan Mentawai. Hasil regresi OLS memperlihatkan karakteristik rumah tangga seperti pendapatan, pendidikan orang tua, lapangan usaha kepala rumah tangga dan kedudukannya dalam usaha berpengaruh terhadap modal manusia penduduk usia sekolah pada rumah tangga tersebut. Variabel eksternal seperti intervensi pemerintah dan pemerataan pembangunan juga berpengaruh kepada modal manusia penduduk usia sekolah. Bantuan langsung kepada penduduk miskin, bantuan permodalan, pemasaran dan teknologi kepada rumah tangga usaha mikro kecil (UMK) serta sosialisasi kepada rumah tangga mampu dapat dilakukan untuk meningkatkan modal manusia penduduk usia sekolah. Selain itu pemerataan pembangunan terutama fasilitas teknologi informasi dapat berdampak positif, tidak hanya kepada modal manusia tetapi juga terhadap perekonomian.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Werry Darta Taifur, SE, MA
Uncontrolled Keywords: Modal Manusia, Penduduk Usia Sekolah, Pendekatan Himpunan Fuzzy
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 perencanaan pembangunan
Date Deposited: 23 Jan 2020 12:32
Last Modified: 23 Jan 2020 12:32
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/55311

Actions (login required)

View Item View Item