Perancangan, Pembuatan dan Pengujian Alat Uji Permeabilitas untuk Cetakan Investment Casting

Muhammad, Fauzan Kurnia Rahman (2020) Perancangan, Pembuatan dan Pengujian Alat Uji Permeabilitas untuk Cetakan Investment Casting. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Cover & Abstrak)
1. COVER ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (304kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Pendahuluan)
2. BAB I.pdf - Published Version

Download (356kB) | Preview
[img]
Preview
Text (penutup)
3. BAB V.pdf - Published Version

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (150kB) | Preview
[img] Text (Skripsi)
5. TUGAS AKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Salah satu industri investment casting di Sumatera Barat terdapat di Sungai Pua. Industri pengecoran di Sungai Pua masih secara tradisional. Ilmu pengecoran yang ada di industri pengecoran ini hanya berbekal dari pengetahuan turun temurun. Hal ini mengakibatkan efisiensi dari produksi produk rendah karena tidak adanya standar untuk komposisi cetakan sehingga banyak produk yang dihasilkan pengrajin logam di Sungai Pua memiliki banyak cacat. Salah satu faktor yang mempengaruhi kualitas cetakan adalah permeabilitas. Oleh karena itu dibutuhkan alat yang dapat digunakan untuk melakukan inspeksi terhadap kualitas cetakan yaitu alat uji permeabilitas. Alat uji permeabilitas ini dirancang, dibuat dan diuji sedemikian rupa agar dapat mengecek kualitas cetakan permeabilitas dan dapat dipindahkan dengan mudah. Pada alat yang dibuat ini dibandingkan dengan alat uji permeabilitas yang telah sesuai standar. Pada pengujiannya didapatkan perbandingan 9,19 x 10-8 mm2 untuk alat yang dibuat dan 8,36 x 10-8 mm2 untuk alat yang sesuai standar. Dari perbandingan ini dapat diketahui adanya perbedaan nilai, salah satu faktornya karena ketelitian alat yang dibuat lebih rendah. Akan tetapi, alat yang dibuat masih layak digunakan untuk mengukur nilai permeabilitas untuk cetakan keramik karena nilainya yang tidak terlalu jauh. Diharapkan dengan adanya rancangan dan permbuatan alat ini dapat mengukur permeabilitas cetakan pengecoran di Sumatera Barat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Permeabilitas, Investment Casting, Alat Uji.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: s1 teknik mesin
Date Deposited: 10 Jan 2020 16:34
Last Modified: 10 Jan 2020 16:34
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/54521

Actions (login required)

View Item View Item