TINJAUAN PRINSIP HUKUM INTERNASIONAL TENTANG INTER-GENERATIONAL EQUITY RESPONSIBILITY DALAM RANGKA PENERAPAN PRINSIP SUSTAINABLE DEVELOPMENT DI SEKTOR PERTAMBANGAN INDONESIA

Fina Izmi, Canpil (2019) TINJAUAN PRINSIP HUKUM INTERNASIONAL TENTANG INTER-GENERATIONAL EQUITY RESPONSIBILITY DALAM RANGKA PENERAPAN PRINSIP SUSTAINABLE DEVELOPMENT DI SEKTOR PERTAMBANGAN INDONESIA. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak-dikonversi.pdf - Published Version

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
BAB I-dikonversi.pdf - Published Version

Download (251kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab IV)
BAB IV-dikonversi.pdf - Published Version

Download (40kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR KEPUSTAKAAN-dikonversi.pdf - Published Version

Download (58kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan negara yang kaya akan Sumber Daya Alam, salah satu Sumber Daya Alam yang banyak terdapat di Indonesia yaitu bahan tambang seperti emas, batubara, minyak dan gas bumi dan lain sebagainya. Untuk mengambil bahan tambang tersebut dari alam harus dilakukan dengan prosedur dan cara yang tepat agar tidak menyebabkan kerusakan lingkungan. Bahan tambang merupakan Sumber Daya Alam yang tidak dapat diperbaharui sehingga harus diambil dengan proses yang ramah lingkungan agar tetap bisa dimanfaatkan oleh generasi berikutnya. Generasi sekarang memiliki kewajiban untuk menjaga lingkungan agar tetap bisa dimanfaatkan oleh generasi mendatang, hal ini merupakan salah satu prinsip yang termuat dalam hukum internasional yang disebut dengan prinsip tanggungjawab antar generasi atau prinsip Inter-Generational Equity Responsibility. Indonesia merupakan salah satu negara yang terikat dengan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility, Indonesia memiliki kewajiban untuk melaksanakan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility secara sungguh-sungguh. Permasalahan yang akan dibahas yaitu : (a) Apa syarat penerapan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility di Indonesia? (b) Bagaimana penerapan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility dalam hukum pertambangan di Indonesia? Metode yang penulis gunakan dalam melakukan penelitian adalah metode penelitian normatif. Syarat penerapan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility di Indonesia ada 3 yaitu : pertama, terikat pada Deklarasi Rio (Soft Law). Kedua, mempunyai Peraturan Perundang-Undangan Nasional mengenai Lingkungan Hidup. Ketiga, mempunyai lembaga Lingkungan Hidup sebagai alat yang akan menjalani dan mengawasi Undang-Undang yang telah dibentuk agar terlaksananya prinsip Inter-Generational Equity Responsibility. Penerapan prinsip Inter-Generational Equity Responsibility dalam hukum pertambangan Indonesia yaitu kewajiban memiliki Analisis Mengenai Dampak Lingkungan, kewajiban memiliki izin lingkungan dan memiliki Pejabat pengawas dan penegakan hukum lingkungan. Kata Kunci : Tinjauan Prinsip Inter-Generational Equity Responsibility, Prinsip Sustainable Development, Hukum Pertambangan Indonesia

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: S1 Ilmu Hukum
Date Deposited: 25 Oct 2019 15:05
Last Modified: 25 Oct 2019 15:05
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/52519

Actions (login required)

View Item View Item