Fatihah, Devianti Nurul (2025) Analisis Timbulan dan Komposisi Sampah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) dari Fasilitas Perkantoran di Kota Padang Tahun 2025. S1 thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
|
Text (BAB akhir)
BAB akhir.pdf - Published Version Download (583kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (2MB) |
|
|
Text (Skripsi fulltext)
Tugas Akhir fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Dalam operasionalnya, fasilitas perkantoran menghasilkan sampah berbahaya dan beracun (sampah B3) yang memerlukan pengelolaan khusus. Penelitian ini bertujuan menganalisis timbulan dan komposisi sampah B3, serta mengidentifikasi tingkat pengetahuan dan pengelolaan yang ada, serta memberikan rekomendasi pengelolaan sampah B3 di fasilitas perkantoran Kota Padang. Sampel diambil dari 13 unit kantor berdasarkan SNI 19-3964-1994, dengan keandalan survei 98,26%. Sampel mewakili kantor pemerintah dan swasta dengan kategori besar, menengah, dan kecil. Pengukuran timbulan dilakukan berdasarkan berat dan volume, sedangkan komposisi ditentukan berdasarkan jenis dan karakteristik sampah B3. Hasil penelitian menunjukkan satuan timbulan sampah B3 sebesar 3,25 ± 2,43 g/o/h (0,21 ± 0,16 g/m2/h) atau 45,13 ± 17,35 mL/o/h (3,23 ± 1,12 mL/m2/h), dengan total timbulan mencapai 45,64 kg/h (474,66 L/h), setara dengan 2,3% dari total sampah perkantoran Kota Padang. Komposisi sampah B3 terbesar berdasarkan jenis adalah sampah elektronik 77,03%, sedangkan berdasarkan karakteristik yaitu beracun 82%. Kegiatan pengurangan yang telah dilakukan adalah pemilihan produk daur ulang dan penggunaan produk B3 yang tahan lama. Namun, belum ada pemilahan di sumber, sehingga sampah B3 tercampur dengan sampah lainnya dan selanjutnya diangkut ke lokasi pemrosesan akhir sampah. Untuk sampah elektronik di kantor besar hanya disimpan di gudang tanpa penanganan lebih lanjut. Rekomendasi pengelolaan mencakup optimalisasi pengurangan, pemilahan, dan pewadahan khusus di sumber yang dilakukan oleh pengelola. Sementara kegiatan pengumpulan, penyimpanan, pemanfaatan, pendaurulangan, pengolahan dan pemrosesan akhir sampah B3 menjadi tanggung jawab Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang yang bekerjasama dengan pihak ketiga yang memiliki izin.
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Supervisors: | Ir. Yenni Ruslinda, M.T; Prof. Shinta Indah, S.Si., M.T., Ph.D |
| Uncontrolled Keywords: | Karakteristik; komposisi; perkantoran; sampah B3; timbulan |
| Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
| Divisions: | Fakultas Teknik > S1 Teknik Lingkungan |
| Depositing User: | S1 Teknik Lingkungan |
| Date Deposited: | 05 Nov 2025 09:47 |
| Last Modified: | 05 Nov 2025 09:47 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/514814 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]
["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]