Analisis Keikutsertaan Petani Dalam Asuransi Usahatani Padi (Autp) Di Kecamatan Pariaman Timur

Fadillah, Elhusna (2019) Analisis Keikutsertaan Petani Dalam Asuransi Usahatani Padi (Autp) Di Kecamatan Pariaman Timur. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (285kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN 2.pdf - Published Version

Download (141kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5 Penutup)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 3.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA 4.pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
pdfjoiner.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) Pelaksanaan program AUTP di Kecamatan Pariaman Timur (2) Keikutsertaan petani dalam asuransi usahatani padi di Kecaamatan Pariaman Timur. Penelitian ini dilakukan pada 25 Maret – 25 April 2019. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode yang digunakan adalah metode survey. Penelitian ini menggunakan pendekatan kombinasi kualitatif dan kuantitatif. Sebanyak 34 reponden dipilih secara acak dari petani yang mengikuti program AUTP. Selain itu, dengan pendekatan kualitatif diharapkan dapat diungkapkan situasi dan permasalahan yang dihadapi petani dalam keikutsertaan AUTP. Data dianalisis secara kualitatif untuk memperoleh informasi mengenai keikutsertaan petani pada Asuransi Usahatani Padi secara mendalam dan komprehensif. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan program AUTP di Kecamatan Pariaman Timur yang mulai diterapkan sejak April 2016 telah dilaksanakan sesuai dengan pedoman pelaksanaan yang disusun oleh Direktorat jendral prasarana dan sarana kementrian pertanian dalam aspek Pengorganisasian,persyaratan mengikuti AUTP,risiko yang dijamin AUTP, ganti rugi dalam AUTP, penetapan Premi dan jangka waktu pertanggungan dalam Asuransi Usaha Tani Padi. (2) Petani di Kecamatan Pariaman Timur yang ikut serta dalam program asuransi usaha tani ini masih banyak yang belum memahami bagaimana tahapan dalam program AUTP. Petani merasa keberatan jika harus menunggu total kerusakan pada lahannya sebanyak 75% per petakan. Kata Kunci: Keikutsertaan, Asuransi, Petani.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir Melinda Noer, M.Sc
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 16 Oct 2019 15:44
Last Modified: 16 Oct 2019 15:44
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/50046

Actions (login required)

View Item View Item