Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan Jasa Angkutan Udara Rute Padang-Jakarta di Sumatera Barat, Tahun 2000 s/d 2011

Ryana, Putri (2012) Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan Jasa Angkutan Udara Rute Padang-Jakarta di Sumatera Barat, Tahun 2000 s/d 2011. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Full Text)
S1 Ekonomi 2012 Ryana Putri 07951010.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Angkutan udara mempunyai peranan penting dalam memperkokoh kehidupan berpolitik, pengembangan ekonomi, social budaya dan keamanan & pertahanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis foktor-faktor yang mempengaruhi pemintaan jasa angkutan udara rute Padang-Jakarta di Sumatera Barat periode 2000 s/d 2011. Data yang digunakan adalhb data sekunder yang diperoleh dari Biro Pusat Statistik, Dinas Perhubungan dan PT. Garuda Indonesia Cabang Padang. Untuk itu digunakan metode analisis regresi berganda. Sementara uji Hipotesis yang digunakan adalah Uji F dan Uji t. Untuk Uji F dengan tingkat keyakinan 95% diperoleh kesimpulan bahwa F-hitung > F-tabel yaitu 56.823 > 4.12 dimana variable jumlah penduduk, pendapatan riil penduduk, tarif rata-rata tiket pesawat dan tarif rata-rata tiket bus secara bersama-sama berpengaruh terhadap permintaan jasa angkutan udara rute Padang-Jakarta di Sumatera Barat. Berdasarkan Uji t dengan tingkat keyakinan 95% diperoleh kesimpulan bahwa variable jumlah penduduk, pendapatan dan tarif bus berpengaruh secara parsial terhadap permintaan jasa angkutan udara, sedangkan untuk variable tarif rala-rata tiket pesawat berpengaruh negatif terhadap permintaan jasa angkutan udara rule Padang-Jakarta di Sumatera barat Nilai koefisen determinasi berganda (R ) sebesar 0.953 ini berarti bahwa kemampuan variabel terikat mampu menjelaskan variable bebas dalam persamaan ini jumlah penduduk, pendapatan riil, tarif rata-rata tiket pesawat dan tarif rata-rata tiket bus adalah sebesar 95.3% sementara sisanya sebesar 4.7% dijelaskan oleh faktor-fektor lain diluar penelitian ini.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Prof. Dr .H. Firwan Tan, SE, M.Ec, DEA, Ing
Uncontrolled Keywords: Jumlah penduduk, Pendapatan Riil Penduduk, Tarif Rata-rata tiket pesawat dan tarif rata-rata tika bus rute Padang-Jakarta
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: TID Rafiqatul Fikri
Date Deposited: 11 Jun 2025 02:52
Last Modified: 11 Jun 2025 02:52
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/496255

Actions (login required)

View Item View Item