Determinan Yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Korban Gigitan Hewan Penular Rabies Pada Vaksin Anti Rabies (VAR) Di Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2023

Azrenra, Riko (2025) Determinan Yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Korban Gigitan Hewan Penular Rabies Pada Vaksin Anti Rabies (VAR) Di Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2023. S2 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (475kB)
[img] Text
BAB I.pdf - Published Version

Download (404kB)
[img] Text
BAB VI.pdf - Published Version

Download (16MB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Tesis Final (14Apr25).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (18MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan mengetahui determinan yang berhubungan dengan keikutsertaan korban GHPR pada vaksinasi anti rabies dengan pendekatan teori Health Belief Model (HBM) di Kabupaten Limapuluh kota tahun 2023. Metode Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain case control. Kelompok kontrol adalah korban gigitan HPR yang telah mendapat VAR, sedangkan kasus adalah korban gigitan HPR yang tidak mendapat VAR/tidak komplit di Kabupaten Limapuluh Kota Tahun 2023. Analisis SEM digunakan untuk memperkirakan dan mengevaluasi model dalam menjelaskan konstrukHBM yang diusulkan. Hasil Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontruks HBM memprediksi keikutsertaan korban GHPR pada vaksinasi anti rabies. Struktur model menjelaskan sebagian besar varians dalam persepsi keikutsertaan korban GHPR pada vaksinasi anti rabies (R2 = 60,4 %). Faktor yang paling berhubungan secara signifikan terhadap keikutsertaan korban GHPR pada vaksinasi anti rabies adalah persepsi kerentanan (p=0.00) dan persepsi keparahan (p=0.00). Kesimpulan Persepsi kerentanan dan persepsi keparahan memberikan konstribusi yang signifikan terhadap keikutertaan korban GHPR pada vaksinasi anti rabies di Kabupaten Limapuluh kota tahun 2023. Temuan ini menegaskan bahwa pentingnya meningkatkan edukasi kepada masyarakat khususnya korban gigitan rabies terhadap bahaya kematian yang mengintai akibat gigitan anjing rabies serta tetap terus mensosialisasikan bahwa vaksin anti rabies pada manusia mampu mencegah kematian akibat rabies.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > S2 Epidemiologi
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 14 Apr 2025 06:59
Last Modified: 14 Apr 2025 06:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/492388

Actions (login required)

View Item View Item