Upaya Pencegahan dan Perlindungan Hukum Bagi Peserta Didik Program Pendidikan Dokter Spesialis Dari Tindakan Bullying (Perundungan) di Rumah Sakit Dalam Lingkungan Kementerian Kesehatan (Studi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. M. Djamil Padang)

Rahmi, Maulidya (2025) Upaya Pencegahan dan Perlindungan Hukum Bagi Peserta Didik Program Pendidikan Dokter Spesialis Dari Tindakan Bullying (Perundungan) di Rumah Sakit Dalam Lingkungan Kementerian Kesehatan (Studi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. M. Djamil Padang). S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Text (cover dan abstrak)...pdf - Published Version

Download (689kB)
[img] Text (Bab I)
Text (Bab I)...pdf - Published Version

Download (199kB)
[img] Text (Bab iv)
text (bab iv)..pdf - Published Version

Download (106kB)
[img] Text (Dapus)
Text (dapus)...pdf - Published Version

Download (138kB)
[img] Text (Skripsi Full)
Text(Skripsi Full).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Instruksi Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.02.01/MENKES/1512/2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Perundungan Terhadap Peserta Didik Pada Rumah Sakit Pendidikan di Lingkungan Kementerian Kesehatan. Peraturan ini lahir karena mempertimbangkan banyaknya kasus perundungan dan menciptakan suasana yang kondusif dalam proses belajar mengajar di rumah sakit. Kenyataannya sampai saat ini setelah instruksi Menteri Kesehatan tentang pencegahan dan penanganan perundungan dikeluarkan perundungan dikalangan peserta didik masih tetap terjadi di rumah sakit pendidikan di Indonesia. Adapun perumusan masalah dari penelitian ini 1. Bagaimana upaya pencegahan dan perlindungan hukum bagi peserta didik PPDS dari tindakan bullying (perundungan) di rumah sakit dalam lingkungan kementerian kesehatan (Studi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. M. Djamil Padang). 2. Bagaimana faktor-faktor penghambat upaya pencegahan dan perlindungan hukum bagi peserta didik PPDS dari tindakan bullying (perundungan) di rumah sakit dalam lingkungan kementerian kesehatan (Studi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. M. Djamil Padang). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis empiris(pendekatan terhadap masalah melihat kepada praktek hukum yang terjadi di rumah sakit serta mengaitkan dengan aturan-aturan yang berlaku terhadap tindakan bullying kepada peserta didik program pendidikan dokter spesialis). Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya pencegahan dan perlindungan hukum bagi peserta didik PPDS dari tindakan bullying (perundungan) di RSUP Dr. M. Djamil Padang adalah 1. Penerapan Instruksi Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor hk.02.01/menkes/1512/2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Perundungan terhadap Peserta Didik pada Rumah Sakit Pendidikan di Lingkungan Kementerian Kesehatan. 2. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor hk.01.07/menkes/156/2023 tentang Kode Etik dan Kode Perilaku Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian Kesehatan. 3. SOP Rumah Sakit. 4. Kode Etik dan Kode Perilaku RSUP Dr. M. Djamil Padang. 5. Melakukan sosialisasi berkala setiap 6 bulan sekali. 6. Memfasilitasi sarana pelaporan perundungan. Faktor-faktor penghambat pencegahan dan perlindungan hukum bagi peserta didik PPDS dari tindakan bullying (perundungan) adalah bullying yang terjadi di lingkungan peserta didik sudah tradisi dan masih dalam hal yang wajar serta peserta didik PPDS dalam melaporkan perundungan merasa takut mungkin akan menghambat studi.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Nani Mulyati, S.H., M.CL;Iwan Kurniawan, S.H., M.H
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hukum; Program Pendidikan Dokter Spesialis; Bullying.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > S1 Hukum
Depositing User: S1 Ilmu Hukum
Date Deposited: 26 Mar 2025 02:05
Last Modified: 26 Mar 2025 02:05
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/491204

Actions (login required)

View Item View Item