PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ECO FARMING TERHADAP PERTUMBUHAN RUMPUT GAJAH MINI (Pennisetum purpureum) cv. Mott PADA TANAH ULTISOL

RAHMAN, FAUZAN (2025) PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ECO FARMING TERHADAP PERTUMBUHAN RUMPUT GAJAH MINI (Pennisetum purpureum) cv. Mott PADA TANAH ULTISOL. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover & abstrak)
Cover Dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (328kB)
[img] Text (bab 1)
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (231kB)
[img] Text (bab v)
BAB akhir (Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (218kB)
[img] Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (364kB)
[img] Text (skripsi full)
Tugas Akhir Ilmiah.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk melihat dan mempelajari efisiensi penambahan pupuk Eco Farming dalam menghemat pupuk N, P dan K dengan melihat pertumbuhan rumput gajah mini (Pennisetumpurpureum) cv. Mott yang ditanaman pada tanah ultisol. Penelitian ini dilakukan secara eksperimen dengan rancangan acak kelompok yang terdiri dari 5 perlakuan yang masing- masing perlakuan terdiri dari 4 kelompok. Perlakuan yang diberikan adalah: A=Pupuk kandang + pupuk N, P dan K (kontrol), B=100% dosis kontrol + pupuk eco farming, C=75% dosis kontrol + pupuk eco farming, D=50% dosis kontrol + pupuk eco farming dan E=25% dosis kontrol + pupuk eco farming. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, panjang daun, jumlah anakan, diameter batang, dan persentase batang pada rumput gajah mini (Pennisetum purpureum) cv. Mott. Hasil analisis ragam menunjukan bahwa perlakuan memiliki hasil yang tidak berbeda nyata (P>0,05) terhadap pertumbuhan rumput gajah mini (Pennisetum Purpureum) cv. Mott. Rataan tinggi tanaman 79,43 cm, panjang daun 53,42 cm, jumlah anakan 7,81, diameter batang 7,27 cm, dan persentase batang 27,08%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan penggunaan pupuk eco farming dapat menghemat penggunaan pupuk N, P, dan K sampai dengan 75% karna pertumbuahannya relatif sama antar perlakuan.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr.Ir.Suyitman, MP; Dr. Mardhiyetti, S.Pt., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Pennisetum purpureum cv; Mott; Pertumbuhan; Pupuk Eco Farming, Tanah Ultisol.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Peternakan > S1 Peternakan
Depositing User: S1
Date Deposited: 14 Apr 2025 02:53
Last Modified: 14 Apr 2025 02:53
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/490783

Actions (login required)

View Item View Item