mia, rahmatiya (2019) implementasi peraturan walikota padang nomor 31 tahun 2013 tentang pengawas sekolah di SMP Kota padang. Diploma thesis, universitas andalas.
|
Text (cover dan abstrak)
cover abstrak'-dikonversi.pdf - Published Version Download (133kB) | Preview |
|
|
Text (bab 1 latar belakang)
BAB I mia scholar-dikonversi.pdf - Published Version Download (354kB) | Preview |
|
|
Text (bab 6 penutup)
BAB VI scholar-dikonversi.pdf - Published Version Download (59kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka scholar-dikonversi.pdf - Published Version Download (62kB) | Preview |
|
Text (skripsi utuh)
cover-dikonversi-digabungkan.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Mia Rahmatiya, No BP 1210842007, Implementasi Peraturan Walikota Padang Nomor 31 Tahun 2013 tentang Pengawas Sekolah di SMP Kota Padang, Jurusan Ilmu Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universtas Andalas, Padang, 2019. Dibimbing oleh : Rozidateno Putri Hanida, S.IP, M.PA dan Ilham Aldelano Azre, S.IP, M.A. Skripsi Ini Terdiri Dari 111 Halaman Dengan Referensi 10 Buku Teori, 5 Buku metode, 2 skripsi, 1 peraturan Walikota Padang, 1 dokumen dan 6 website internet. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis proses Implementasi Peraturan Walikota Padang nomor 31 tahun 2013 tentang Pengawas Sekolah di SMP Kota Padang. Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya Peraturan Walikota Padang No 31 tahun 2013 tentang Pengawas Sekolah. Peraturan ini merupakan pedoman kerja pengawas sekolah yang dapat menunjang pencapaian delapan standar nasional pendidikan yang dilaksanakan melalui pengawasan akademik dan manajerial pada seluruh guru dan sekolah binaan di SMP Kota Padang secara berkelanjutan, namun dalam pelaksanaannya masih ditemukan masalah. Metode yang peneliti gunakan dalam dalam penelitian ini adalah dengan penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Untuk menguji data yang diperoleh dilapangan peneliti dilakukan dengan triangulasi sumber. Peneliti menggunakan pendekatan model Edward III. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa proses Implementasi Peraturan Walikota Padang nomor 31 tahun 2013 tentang Pengawas Sekolah di SMP Kota Padang belum berjalan baik, hal ini dibuktikan dengan masih terdapat beberapa masalah. Hal ini disebabkan oleh belum konsistennya implementor dalam melaksanakan tugas pengawas sekolah yang belum memenuhi beban kerja pengawas sekolah, sehingga rincian kegiatan pengawas juga tidak terlaksana dengan baik,. Disamping itu ketiadaan sarana dan prasarana pendukung kegiatan pengawas sekolah, banyaknya sekolah dan guru yang dibina dan diawasi bersamaan, kurangnya jumlah pengawas sekolah serta ketiadaan insentif sebagai faktor lain dalam Implementasi Peraturan Walikota Padang nomor 31 tahun 2013 tentang Pengawas sekolah . Kata Kunci : Implementasi, Pengawas Sekolah, Pengawasan Akademik Dan Pengawasan Manajerial
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Rozidateno Putri Hanida,S.IP, M.AP |
Subjects: | J Political Science > JF Political institutions (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | s1 ilmu administrasi negara |
Date Deposited: | 30 Jul 2019 10:50 |
Last Modified: | 30 Jul 2019 10:51 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/49044 |
Actions (login required)
View Item |