Pengaruh Penggunaan Titonia (Tithonia diversifolia) Sebagai Pengganti Konsentart Terhadap Kecernaan Serat kasar, Lemak Kasar dan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen Secara in Vitro

Laila, Febrina (2025) Pengaruh Penggunaan Titonia (Tithonia diversifolia) Sebagai Pengganti Konsentart Terhadap Kecernaan Serat kasar, Lemak Kasar dan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen Secara in Vitro. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (228kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I LAILA.pdf - Published Version

Download (88kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (522kB)
[img] Text (Bab Akhir (Kesimpulan))
Bab Akhir (Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (217kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan Thitonia sebagai pengganti konsentrat pakan ternak perah. Materi penelitian ini yaitu Rumput Pakchong (Pennisetum purpureum cv. Thailand), Tithonia, konsentrat (dedak,jagung,kulit kakao). Penelitian ini menggunakan Rancang Acak Kelompok (RAK) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari P1 : Rumput Pakchong 50% + Thitonia 35% + Konsentrat 14% + mineral 1%, P2 : Rumput Pakchong 50% + Thitonia 40% + Konsentrat 9% + mineral 1%, P3 : Rumput Pakchong 50% + Thitonia 45% + Konsentrat 4% + mineral 1%, P4 : Rumput Pakchong 50% + Thitonia 49% + mineral 1%. Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah Kecernaan Serat Kasar, Kecernaan Lemak Kasar, dan Kecernaan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen. Data yang diperoleh dari penelitisn ini dianalisa dengan metode analisis ragam. Hasil analisis menunjukkan bahwa perlakuan berbeda sangat nyata (P<0.01) terhadap Kecernaan Serat Kasar, Kecernaan Lemak Kasar, dan Kecernaan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa P2 dengan menggunakan Rumput Pakchong 50%, Thitonia 40% ,Konsentrat 9% dan mineral 1% dapat meningkatkan Kecernaan Serat Kasar dengan nilai 66,64%, Kecernaan Lemak Kasar dengan nilai 64,56%, dan Kecernaan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen dengan nilai 68,06%.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Ir. Roni Pazla, S.Pt, MP
Uncontrolled Keywords: In- Vitro, Kecernaan, Konsentrat, Rumput Pakchong, Tithonia
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan > S1 Peternakan
Depositing User: S1
Date Deposited: 14 Apr 2025 04:44
Last Modified: 14 Apr 2025 04:44
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/490107

Actions (login required)

View Item View Item