Dina, Ariani (2025) Potensi Filtrat Trichoderma spp. Dalam Menekan Pertumbuhan Sclerotium rolfsii Sacc. Penyebab Penyakit Busuk Pangkal Batang Pada tanaman Cabai (Capsicum annum L) Secara In Vitro. S1 thesis, Universitas Andalas.
![]() |
Text (Cover dan Abstrak)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version Download (71kB) |
![]() |
Text (BAB I. Pendahuluan)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (123kB) |
![]() |
Text (BAB V. Kesimpulan dan Saran)
BAB V (Kesimpulan dan Saran).pdf - Published Version Download (49kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (162kB) |
![]() |
Text (Skripsi Full Teks)
Skripsi Full Text 2.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (17MB) |
Abstract
Sclerotium rolfsii merupakan salah satu patogen penting penyebab busuk pangkal batang pada tanaman cabai yang menyebabkan kerusakan dan kehilangan hasil sampai 75%. Filtrat Trichoderma memiliki potensi untuk mengendalikan patogen karena mengandung metabolit sekunder berupa senyawa antibiotik, enzim, toksin, dan hormon. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kemampuan filtrat Trichoderma spp. (T. viride, T. asperellum, dan T. harzianum) dalam menekan pertumbuhan S. rolfsii penyebab penyakit busuk pangkal batang pada tanaman cabai secara in vitro. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 5 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan terdiri dari kontrol, filtrat T. viride; filtrat T. asperellum; filtrat T. harzianum; dan fungisida berbahan aktif tebukonazol 0,1%. Pengujian efektivitas filtrat Trichoderma spp. terhadap pertumbuhan jamur S. rolfsii dengan metode peracunan media. Parameter pengamatan meliputi pertumbuhan koloni, luas koloni, berat basah, berat kering, jumlah sklerotia, dan persentase daya kecambah sklerotia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga jenis filtrat Trichoderma mampu menekan pertumbuhan S. rolfsii secara in vitro. Filtrat T. harzianum merupakan filtrat terbaik dalam menekan pertumbuhan S. rolfsii secara in vitro berturut-turut dengan efektivitas penekanan luas koloni, berat basah, dan berat kering yaitu 63,04%, 62,91%, dan 60,73%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Ir. Darnetty, M. Sc |
Uncontrolled Keywords: | Metabolit sekunder, Sclerotium rolfsii, Trichoderma spp. |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > S1 Proteksi Tanaman |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 28 Feb 2025 02:42 |
Last Modified: | 28 Feb 2025 02:42 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/489158 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |