Proses Introduksi Tenunan Songket (Studi Kasus : Nagari Sumpur Kudus,Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung)

YENI, AFNA MASWIRA (2013) Proses Introduksi Tenunan Songket (Studi Kasus : Nagari Sumpur Kudus,Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung). S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK ANTROPOLOGI 2013 AFNA MASWIRA YENI 0910822020.pdf

Download (4MB)

Abstract

Afna Maswira Yeni (0910822020). Skripsi ini berjudul –proses Istroduksi Tenunan Songket", Studi kasus di Nagari Sumpur kudus, Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat Jurusan Antropologi Fakultas ilmu Sosial dan llmu "polotik Universitas Andalas 2013. tenunan songket yang ada di Nagari Sumpur Kudus adalah salah satu pengetahuan yang baru dalam masyarakatnya. Dimana hal ini merupakan salah satu bentuk dari persebaran kebudayaan yang disebabkan oleh adanya salah satu masyarakat yang memiliki hubungan inten dengan masyarakat di daerah yang lebih dahulu mengenal tenunan songket. Kepopuleran songket dapat mempengaruhi kehidupan sosial dan budaya seseorang atau sebuah kelompok. Hal ini terlihat di bidang perekonomian masyarakat. Selain itu, songket juga terkenal dengan sasaran pembeli nasional hingga internasional. Dengan adanya industri songket mampu menyediakan lapangan pekerjaan terutama untuk anak-anak perempuan di nagari yang dimaksud. Suatu bangsa yang hendak mengintensifkan usaha untuk pembangunan harus berusaha agar banyak dari warganya lebih menilai tinggi orientasi ke masa depan, dan demikian bersifat hemat untuk bisa lebih teliti memperhitungkan hidupnya di masa depan, Iebih menilai tinggi hasrat eksplorasi untuk mempertinggi kapasitas berinovasi, Iebih menilai tinggi orientasi ke arah achievement dari karya dan akhirnya menilai tinggi mentalitas berusaha atas kemampuan sendiri, percaya kepada diri sendiri, berdisiplin mumi dan berani bertanggung jawab sendiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran umum dari tenunan songket yang ada di Nagari Sumpur Kudus dan melihat bagaimana proses introduksi tenunan songket agar masyarakat dapat menerima dan menjadikan aktivitas bertenun sebagai salah satu kebudayaan masyarakatnya Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, yang berbentuk deskripsi. Sementara itu, untuk pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara, pengamatan (observasi), dan studi pustaka. Penelitian ini dilakukan di Nagari S, yang informannya diambil secara sengaja (purposive). Data-data yang didapatkan dianalisa selama dan setelah penelitian dilakukan. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa ada dua bentuk proses introduksi tenunan songket di Nagari Sumpur Kudus, yaitu proses introduksi internal dan proses introduksi eksternal. Adapun proses introduksi internal yang dilakukan adaiah mengadakan pelatihan gratis, mendirikan industri, mengadakan pelatihan kusus, peminjaman alat dan bahan tenun. Sedangkan dalam proses introduksi eksternal adalah mengikuti acara pameran dan memperkenalkan kepada teman-teman yang ada di luar nagari. Saat ini tenunan songket di Nagari Sumpur Kudus sudah mulai memiliki banyak peminat, baik dari segi pengrajin maupun dari segi pembeli.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Drs.Zulkarnain Harun,M.Si.; Dra. Ermayanti, M.Si
Uncontrolled Keywords: Iniroduksi, Proses, Perubalvan, Tenun, Nilai.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Antropologi Sosial
Depositing User: Ms Dian Budiarti
Date Deposited: 20 Feb 2025 07:12
Last Modified: 20 Feb 2025 07:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/488749

Actions (login required)

View Item View Item