PENGATURAN DAN IMPLEMENTASI PERJANJIAN SEWA MENYEWA ANTARA PIHAK HOTEL DENGAN PENYEWA ARCADE ( Studi Kasus Di Hotel Pangeran Beach Padang)

Gelia, Nofendra (2013) PENGATURAN DAN IMPLEMENTASI PERJANJIAN SEWA MENYEWA ANTARA PIHAK HOTEL DENGAN PENYEWA ARCADE ( Studi Kasus Di Hotel Pangeran Beach Padang). S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Teks)
HUKUM PERDATA BISNIS 2013 GELIA NOFENDRA 0810112184.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Hotel kini telah berkembang menjadi industri jasa yang baik. Saat ini perhotelan di Indonesia tidak terbatas pada adanya restoran dan penyediaan kamar tapi juga menyewakan ruangan/arcade tenant dalam istilah hotelnya arcade sebagai tempat usaha yang biasanya pada lobi hotel.. Dalam hal ini tentunya pihak hotel bertanggung jawab terhadap barang milik penyewa tersebut sesuai dengan pasal 1709 dan 1710 KUHPerdata. Penulisan ini bertujuan untuk mengetahui prosedur terjadinya perjanjian antara pemilik hotel dengan penyewa arcade, untuk mengetahui pelaksanaan perjanjian antara pemilik hotel dengan penyewa arcade serta tanggung jawab pemilik hotel terhadap barang milik penyewa arcade. Penulisan ini merupakan penelitian hukum empiris yang bersifat dekriptif. Lokasi penelitian di Hotel Pangeran Beach Padang. Jenis data yang digunakan meliputi data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang dipergunakan yaitu melalui wawancara dan penelitian kepustakaan baik berupa buku-buku, peraturan perundang-undangan, dokumen, dan sebagainya. Analisis data menggunakan analisis data interaktif.Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil bahwa Prosedur terjadinya perjanjian antara pemilik hotel dengan penyewa arcade di Hotel Pangeran adalah adanya promosi dari pihak hotel, kemudian pengajuan permohonan sewa ruangan dari pihak penyewa, proses seleksi surat permohonan sewa arcade oleh pihak hotel dan pembuatan perjanjian sewa arcade. kemudian dalam pelaksanaan perjanjian sewa arcade antara pihak hotel dengan penyewa arcade di Hotel Pangeran Beach Padang harus sesuai dengan kesepakatan yang diatur dalam surat perjanjian sewa arcade dan dapat dilaksanakan oleh kedua belah pihak dengan itikad baik. Tanggung jawab pihak hotel didasarkan pada klausul perjanjian yang disepakati oleh kedua pihak. Implikasi teori dari penelitian ini adalah adanya pertanggungjawaban yang pasti dari pihak hotel jika penyewa arcade merasa dirugikan karena hilangnya suatu barang milik penyewa.Implikasi praktis penelitian ini adalah penulisan ini bisa menjadi pertimbangan dalam pembuatan suatu kontrak perjanjian mengenai pertanggungjawaban terhadap barang milik penyewa arcade.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Linda Elmis,S.H.,M.H ; Yussy Adelina Mannas,S.H.,M.H
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > S1 Hukum
Depositing User: Pustakawan Marne Dardanellen
Date Deposited: 13 Feb 2025 01:58
Last Modified: 13 Feb 2025 01:58
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/488522

Actions (login required)

View Item View Item