Fajri, Fauziar Ikhsan (2019) UPAYA PROMOSI MALAYSIA MELALUI WISATA HALAL TERHADAP UNI EMIRAT ARAB. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (172kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 1)
Bab 1.pdf - Published Version Download (329kB) | Preview |
|
|
Text (Bab 5)
Bab 5.pdf - Published Version Download (93kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (225kB) | Preview |
|
Text (Full Skripsi)
Full skripsi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas upaya Malaysia dalam meningkatkan daya tarik wisatawan asing khususnya wisatawan muslim asal Timur Tengah. Malaysia merupakan salah satu negara pelopor wisata halal. Namun hal tersebut berbanding terbalik dengan angka kedatangan wisatawan Timur Tengah terutama Uni Emirat Arab yang merupakan negara Islam yang kaya. Kondisi ini membuat Pemerintah Malaysia mengeluarkan berbagai kebijakan guna meningkatkan minat wisatawan Timur Tengah terutama Uni Emirat Arab agar datang ke Malaysia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya Malaysia dalam meningkatkan daya tarik wisatawan Timur Tengah terutama Uni Emirat Arab. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan konsep Diplomasi kebudayaan dari Gienow-Hecht dan metode penelitian kualitatif. Konsep Diplomasi kebudayaan oleh Gienow-Hecht memiliki 4 komponen utama yaitu : agent, agenda, vehicle, dan target audience. Dalam penelitian ini, peneliti menemukan bahwa agent dalam Diplomasi kebudayaan Malaysia adalah pemerintah serta organisasi non-pemerintahan baik itu organisasi profit ataupun non-profit. Agenda dalam Diplomasi kebudayaan Malaysia melingkupi kegiatan pengungkapan nilai-nilai, budaya, serta mempromosian dialog antar budaya. Vehicle atau sarana yang digunakan Malaysia dalam Diplomasi kebudayaannya adalah berbagai media informasi cetak dan elektronik. Kemudian target audience dimana calon wisatawan Timur Tengah terutama dari Uni Emirat Arab merupakan sasaran utama Malaysia dalam melakukan Diplomasi kebudayaan. Kata Kunci : Malaysia, Uni Emirat Arab, Wisatawan, Diplomasi, Halal.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Sofia Trisni, S.IP, MA (IntRel) |
Subjects: | J Political Science > JZ International relations |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional |
Depositing User: | s1 ilmu hubungan internasional |
Date Deposited: | 25 Jul 2019 16:08 |
Last Modified: | 25 Jul 2019 16:08 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/48209 |
Actions (login required)
View Item |