RIZKY, IRVANDA (2024) Evalusi Kebijakan Pengelolahan Sampah Pada Bank Sampah di Kelurahan Ganting Parak Gadang Kecamatan Padang Timur. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover Abstrak)
COVER ABSTRAK.pdf - Published Version Download (127kB) |
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (314kB) |
|
Text (Bab VI)
BAB VI.pdf - Published Version Download (65kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (177kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI RIZKY IRVANDA 1910843024.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Pelaksanaan pengelolaan sampah melalui bank sampah merupakan bentuk sosial dan strategi demi membangun kepedulian dan mengikutsertakan masyarakat dalam memilah dan mengelola sampah sehingga keikutsertaan masyarakat dalam mengelola sampah sangat dibutuhkan. Penelitian ini berfokuskan pada salah satubank sampah yang bernama Bank Sampah Rancak Basamo yang berlokasi di Kelurahan Ganting Parak Gadang Kecamatan Padang Timur. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana ketercapaian tujuan kebijakan Pengelolaan Sampah dalam memilah sampah yang mempunyai nilai ekonomis dan dapat menambah penghasilan keluarga dengan perspektif evaluasi kebijakan. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif dengan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan mewawancarai informan terkait kebijakan pengelolaan sampah pada bank sampah dengan menggunakan teknik purposive sampling dalam pengambilan sumber data dan ditambah dengan Observasi dan Dokumentasi sebagai data pendukung. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah model evaluasi kebijakan yang dikemukakan Leo Agustino yang terdiri dari variabel yaitu Sumber Daya Aparatur; Kelembagaan; Sarana, Prasarana, dan Teknologi; Finansial; dan Regulasi. Hasil penelitian ditemukan bahwa tujuan Kebijakan Pengelolaan Sampah pada Bank Sampah di Kelurahan Ganting Parak Gadang Kecamatan Padang Timur belum tercapai dalam tujuan kebijakannya. Hal ini terjadi karena masih ada kurangnya pemahaman aparatur terkait tupoksi dalam Perda 21 Tahun 2012 yang disebabkan adanya rotasi pegawai. Lalu, kriteria sarana, prasarana dan teknologi belum maksimal karena masih ada sarana yang masih belum terpenuhi di dalamnya. Serta untuk finansial dan regulasi pendukung juga belum maksimal dikarenakan belum dianggarkannya pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah sehingga kebijakan tersebut tidak terlaksana dengan baik. Akan tetapi pada variable gaya kepemimpin pada kelembagaan sudah cukup baik dimana sudah jelas sistem organisasi yang dijalankan serta koordinasi dan sinergitas yang dibangun dan dijalankan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Dr.Hendri Koeswara,S.IP,M.Soc,Sc Malse Yulivestra,S.Sos,M.AP |
Uncontrolled Keywords: | Evaluasi kebijakan, Pengelolaan Sampah, Bank Sampah GPG |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Administrasi Publik |
Depositing User: | S1 Administrasi Public |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 04:15 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 04:15 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/480614 |
Actions (login required)
View Item |