Athiyyah, Shabihah Topani (2024) UJI PEMANFAATAN DAN REGENERASI BIOCHAR HASIL PEMBAKARAN KOMPOR BIOMASSA UNTUK PENYISIHAN TIMBAL (Pb) DARI AIR TANAH ARTIFISIAL PADA KOLOM ADSORPSI. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (247kB) |
|
Text (Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (50kB) |
|
Text (Penutup)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version Download (32kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (198kB) |
|
Text (Skripsi full text)
Laporan TA_Athiyyah Shabihah Topani_Fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Air tanah yang tercemar dapat mengandung logam Pb yang pada tingkat konsentrasi tertentu berbahaya apabila dikonsumsi oleh masyarakat. Untuk mengatasi masalah tersebut, pada penelitian ini dilakukan uji pemanfaatan dan kemampuan regenerasi adsorben biochar kayu dari pembakaran kompor biomassa dalam menyisihkan logam Pb dari air tanah artifisial. Pengujian dilakukan menggunakan kolom adsorpsi tunggal dari akrilik berdiameter 7 cm dan tinggi 19,5 cm dengan sistem aliran upflow selama 480 menit pada kecepatan alir 2 gpm/ft² (313 mL/menit). Percobaan dilakukan dengan tiga kali adsorpsi termasuk dua siklus regenerasi dan percobaan dengan karbon aktif komersial juga dilakukan sebagai pembanding. Konsentrasi Pb awal adalah 1,209 mg/L dan telah melebihi baku mutu yaitu 0,01 mg/L. Hasil menunjukkan efisiensi penyisihan rata-rata Pb oleh biochar kayu pinus pada adsorpsi I, II, dan III masing-masing adalah 50,371%, 41,694%, dan 36,658%, dengan kapasitas adsorpsi 1,749 mg/g, 1,451 mg/g, dan 1,278 mg/g. Sementara, menggunakan karbon aktif didapatkan sebesar 66,411%, 51,739%, dan 44,115%, dengan kapasitas adsorpsi 2,295 mg/g, 1,793 mg/g, dan 1,532 mg/g. Persentase desorpsi Pb oleh biochar adalah 2,572% dan 2,186%, dan oleh karbon aktif adalah 1,843% dan 1,252%. Hasil menunjukkan bahwa terjadi penurunan kemampuan kedua adsorben setelah regenerasi yang disebabkan oleh rendahnya kemampuan agen desorpsi akuades dalam melepaskan ion Pb yang terjerap pada adsorben. Hasil keseluruhan menunjukan bahwa biochar kayu pinus berpotensi sebagai adsorben namun kinerjanya lebih rendah dari adsorben karbon aktif. Penelitian lanjutan diperlukan untuk meningkatkan kinerja biochar dalam menyisihkan Pb dari air tanah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Shinta Indah, P. hD |
Uncontrolled Keywords: | air tanah, biochar, kolom adsorpsi, timbal, regenerasi |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Lingkungan |
Depositing User: | s1 teknik lingkungan |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 08:56 |
Last Modified: | 21 Aug 2024 08:56 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/477498 |
Actions (login required)
View Item |