Efektifitas Perkuatan Tulangan Vertikal pada Dinding Bata Penuh Akibat Beban Lateral Statik Monotonik

Putriwani, Dinda Indah (2024) Efektifitas Perkuatan Tulangan Vertikal pada Dinding Bata Penuh Akibat Beban Lateral Statik Monotonik. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (443kB)
[img] Text (Pendahuluan)
2. Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (350kB)
[img] Text (Kesimpulan)
3. Kesimpulan.pdf - Published Version

Download (223kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (220kB)
[img] Text (Full Text)
5. Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Bencana alam yang sering terjadi di Indonesia salah satu nya yaitu gempa bumi. Gempa bumi dapat merusak konstruksi bangunan. Hal ini dapat menyebabkan ada nya korban jiwa. Langkah yang dapat dilakukan pada bangunan untuk mengurangi besarnya gaya gempa yang diterima oleh bangunan apabila terjadi gempa yaitu dengan memperkuat titik lemah bangunan. Ini dapat dilakukan pada bagian elemen non-struktural nya yaitu dinding bata. Perkuatan pada dinding bata mengurangi dampak kerusakan konstruksi bangunan akibat gempa. Salah satunya yaitu, Perkuatan dapat dilakukan dengan memberi tulangan pada area dinding bata. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara beban dengan perpindahan pada dinding bata, distribusi tegangan pada area dinding bata, pola retak yang terbentuk pada area dinding bata , serta perilaku dinding bata terisi penuh dengan dan tanpa perkuatan tulangan vertikal dengan menggunakan metode elemen hingga. Analisis dilakukan dengan memodelkan dinding bata yang diberi perkuatan 1 tulangan dan 4 tulangan pada aplikasi ATENA 2D V.5. Setelah itu model uji di running dan didapatkan output grafik beban dengan perpindahan, pola retak , serta distribusi tegangan nya. Yang mana output yang di dapat mendekati hasil uji eksperimental. Setelah didapatkan hasil pada ATENA 2D V.5 mendekati dengan hasil uji ekperimental maka dilakukan analisis pada variasi model. Adapun variasi model uji dinding bata penuh dengan 1 angkur vertikal horizontal dan dinding bata penuh dengan 4 angkur vertikal horizontal. Setelah dimodelkan variasi model uji nya, maka didapatkan output yang sama yaitu grafik beban-perpindahan , pola retak , serta distribus tegangan pada area dinding bata. Dari hasil Analisa dapat disimpulkan bahwa perbandingan grafik nilai beban perpindahan hasil uji numerik mendekati dengan hasil uji eksperimental. Setelah itu , dapat dilanjutkan dengan memodelkan variasi model uji dinding bata penuh dengan 1 dan 4 angkur tulangan vertikal horizontal. Yang mana didapatkan hasil bahwa dengan diberi angkur vertikal horizontal kurang menambah kekuatan. Serta distribusi tegangan paling besar terdapat pada pertemuan kolom balok.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Ruddy Kurniawan, S.T., M.T.; Prof. Dr. Eng. Rendy Thamrin, S.T., M.T.
Uncontrolled Keywords: Numerik; Dinding Bata; Angkur, Tulangan; Pola retak.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > S1 Teknik Sipil
Depositing User: s1 Teknik Sipil
Date Deposited: 06 Jun 2024 01:46
Last Modified: 18 Nov 2024 04:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/469515

Actions (login required)

View Item View Item