Naskah Mantra Peto Bonsu: Transkripsi Terjemahan dan Analisis Struktur

Afdal, Zikri (2024) Naskah Mantra Peto Bonsu: Transkripsi Terjemahan dan Analisis Struktur. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak (2).pdf - Published Version

Download (133kB)
[img] Text (Pendahuluan)
BAB I (2).pdf - Published Version

Download (181kB)
[img] Text (Penutup)
BAB IV.pdf - Published Version

Download (63kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka (2).pdf - Published Version

Download (65kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Naskah Mantra Petobonsu Transkripsi Terjemahan dan Analisis Strukturr.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih adanya penggunaan mantra di daerah Tanjung Bonai Aur, Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung oleh masyarakat setempat. Salah satu naskah mantra yang ada yaitu Naskah Mantra Peto Bonsu, dalam penelitian belum ada yang membahas tentang naskah yang berada di daerah Kecamatan Sumpur Kudus. Data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka. Naskah Mantra Peto Bonsu terdiri atas empat kategori, yaitu: mantra pakasiah, mantra pamanih, mantra baburu dan manra pamaga diri. Mantra-mantra ini memiliki fungsi-fungsi yang berbeda, (1) mantra pakasiah adalah mantra yang digunakan untuk memaksa lawan jenis yang kita sukai agar menjadi tertarik bahkan menyukai kita (2) mantra pamanih adalah mantra yang ditujukan untuk diri sendiri agar selalu menjadi orang yang disenangi, disegani, dihormati bahkan dicintai oleh semua orang khususnya lawan jenis (3) mantra baburu adalah mantra yang dipakai untuk berburu dihutan, lebih tepatnya mantra ini digunakan untuk mendapatkan hasil buruan yang diinginkan. Tetapi mantra berburu ini juga ada ditujukan pada hewan buruan kita agar menjadi lebih baik dalam hal penangkapan target buruannya (4) mantra pamaga diri adalah mantra yang maksudkan untuk menjaga diri kita dimanapun kita berada dari maharabahaya baik itu secara lansung maupun tidak langsung. Kesimpulan dari penelitian ini meliputi tentang pendokumentasian, transliterasi dan deskripsi analisis Naskah Mantra Peto Bonsu. Kata Kunci: Mantra, Peto Bonsu, Tanjung Bonai Aur, Sumpur Kudus, Deskripsi analisis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Pramono, M.Si., Ph.D.
Subjects: P Language and Literature > PA Classical philology
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Daerah
Depositing User: s1 sastra minang
Date Deposited: 28 May 2024 07:29
Last Modified: 28 May 2024 07:29
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/467756

Actions (login required)

View Item View Item