Struktur Populasi Ternak Kambing Kacang Di Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman

Nizam, Muhammad Khairun (2023) Struktur Populasi Ternak Kambing Kacang Di Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER dan ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (241kB)
[img] Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (310kB)
[img] Text (BAB V KESIMPULAN DAN SARAN)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (213kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (357kB)
[img] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur populasi ternak kambing Kacang di Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman. Materi yang digunakan pada penelitian ini adalah ternak kambing Kacang yang dipelihara oleh 89 peternak di Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei, dan pengumpulan data dilakukan secara snowball sampling. Peubah yang diamati meliputi karakteristik peternak, struktur populasi kambing Kacang, faktor input faktor output dan natural increase. Data dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dengan menghitung persentase. Hasil penelitian diperoleh karakteristik peternak dari jenis kelamin laki-laki (77,53%), umur peternak 25-50 tahun (65,17%), tingkat pendidikan SMP (40,45%), pekerjaan utama petani (43,82%), pengalaman beternak <5 tahun (60,67%) dan jumlah ternak 1-5 ekor (61,80%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah kambing Kacang di Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman adalah 478 ekor, yang terdiri dari anak jantan 69 ekor (14,43%), anak betina 91 ekor (19,04%), jantan muda 38 ekor (7,95%), betina muda 82 ekor (17,15%), jantan dewasa 75 ekor (15,70%), dan betina dewasa 123 ekor (25,73%). Faktor input yang terdiri dari persentase kelahiran 268 ekor (56,07%), dan pembelian 30 ekor (6,27%), faktor output yang terdiri dari persentase kematian 43 ekor (8,99%), penjualan 84 ekor (17,57%), dan pemotongan 5 ekor (1,05%) serta natural increase (47,08%). Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa laju pertumbuhan populasi ternak kambing Kacang di Kecamatan Lubuk Alung tergolong rendah yang disebabkan oleh rendahnya kelahiran akibat penyebaran ternak pejantan yang tidak merata.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Salam Ningsih Aritonang, MS
Uncontrolled Keywords: Faktor Input, Faktor Output, Kambing Kacang, Struktur Populasi
Subjects: Q Science > QL Zoology
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 13 Dec 2023 04:00
Last Modified: 13 Dec 2023 04:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/459616

Actions (login required)

View Item View Item