KEPADATAN DAN KEANEKARAGAMAN ZOOPLANKTON PADA SUNGAI MASANG KECIL YANG MENERIMA LIMBAH CAIR PABRIK MINYAK KELAPA SAWIT DI KECAMATAN KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT

Ruhamayani, Ruhamayani (2019) KEPADATAN DAN KEANEKARAGAMAN ZOOPLANKTON PADA SUNGAI MASANG KECIL YANG MENERIMA LIMBAH CAIR PABRIK MINYAK KELAPA SAWIT DI KECAMATAN KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (COVER ABSTRAK)
cover, abstrak.pdf - Published Version

Download (231kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I PENDAHULUAN)
pendahuluan.pdf - Published Version

Download (149kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V PENUTUP)
BAB V Penutup.pdf - Published Version

Download (185kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (242kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
skripsi full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui kepadatan dan keanekaragaman zooplanktoon pada Sungai Masang Kecil yang menerima limbah cair pabrik minyak kelapa sawit di Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat telah dilaksanakan pada bulan November 2017 sampai September 2018. Penelitian ini menggunakan metode “purposive sampling” dengan lokasi sampling sebanyak 4 stasiun. Berdasarkan penelitian telah ditemukan 25 spesies zooplankton yang tergolong 4 kelas yaitu Monogonata 13 spesies, Rhizopoda, 8 spesies, Ciliata 3 spesies, dan Crustaceae 1 spesies. Kepadatan zooplankton rata-rata 2,65 ind/l. Kepadatan yang tertinggi pada stasiun II (2,85 ind/l) dan kepadatan terendah pada stasiun IV (2, 40 ind/l). Spesies yang mempunyai kepadatan relatif (KR > 5%) pada stasiun I yaitu Euglypha rotunda, dan Nebela sp. Pada stasiun II yaitu Vorticela campanula, pada stasiun III yaitu Nebella sp. dan pada stasiun IV yaitu Epistylis sp. Spesies yang selalu ditemukan pada setiap stasiun (FK =100%) adalah Euglypha rotunda, Trinema enchelys, Trichocerca sp. dan Nebela sp. Indeks keanekaragaman di Sungai Masang Kecil tergolong sedang (H’=2,77) disetiap stasiun berkisar dari 2,36-2,63. Indeks equitabilitas tergolong merata (E=0,87) berkisar dari 0,92-0,93. Indeks dominansi (C=0,07), berkisar 0,08-0,1 di setiap stasiun, tidak ada spesies yang dominan. Kata kunci : kelapa sawit, zooplankton, sungai masang kecil

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QL Zoology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: S1 Biologi Biologi
Date Deposited: 27 May 2019 10:12
Last Modified: 27 May 2019 10:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/45909

Actions (login required)

View Item View Item