FEBBY, HERAYONO (2019) PERBEDAAN LAMA KALA II DAN JUMLAH PERDARAHAN SAAT PERSALINAN PADA IBU PRIMIGRAVIDA YANG MELAKUKAN SENAM HAMIL SELAMA KEHAMILAN TRIMESTER III DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANDALAS DAN LUBUK BUAYA KOTA PADANG TAHUN 2018. Masters thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (Cover dan Abstrak)
COVER + ABSTRAK.pdf - Published Version Download (40kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (50kB) | Preview |
|
|
Text (BAB VII PENUTUP)
BAB VII PENUTUP.pdf - Published Version Download (28kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (46kB) | Preview |
|
Text (TESIS FULL TEXT)
FEBBY HERAYONO 1420332027.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Angka kematian ibu di Indonesia tahun 2015 yaitu 305/100.000 kelahiran hidup. Penyebabnya adalah perdarahan, eklamsi dan infeksi. American College of Obstetricans and Gynecologist merekomendasikan senam selama kehamilan agar persalinan lancar dan mengurangi komplikasi saat persalinan. Tujuan penelitian untuk melihat perbedaan lama kala II dan jumlah perdarahan saat persalinan pada Ibu Primigravida yang melakukan senam hamil selama kehamilan trimester III. Jenis penelitian observasional dengan rancangan Comparative study. Penelitian dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Andalas dan Lubuk Buaya bulan Oktober 2018 sampai Januari 2019. Jumlah sampel adalah 44 orang di bagi menjadi 2 kelompok, yaitu pertama 22 orang ibu yang melakukan senam hamil dan 22 orang ibu yang tidak melakukan senam hamil. Pengambilan sampel dengan consecutive sampling. Analisa data menggunakan system komputerisasi dengan uji independent T test. Hasil penelitian rata-rata lama kala II pada ibu yang senam hamil 16,5 menit, yang tidak senam hamil 23,05 menit. Rata-rata jumlah perdarahan pada ibu yang senam hamil 489,18 cc dan ibu yang tidak senam hamil 501,86 cc. terdapat perbedaan lama kala II (p=0,00), dan tidak terdapat perbedaan jumlah perdarahan (p=0,786). Terdapat perbedaan lama kala II pada ibu yang melakukan senam, tidak terdapat perbedaan jumlah perdarahan saat persalinan. Saran bagi tenaga kesehatan agar dapat mengaplikasikan senam hamil secara rutin dan teratur untuk mencegah terjadinya komplikasi saat persalinan. Kata Kunci : Lama Kala II, Jumlah Perdarahan, Senam Hamil
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. dr. VAULINNE BASYIR, Sp.OG (K) |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kebidanan |
Depositing User: | S2 Kebidanan kebidanan |
Date Deposited: | 21 May 2019 10:01 |
Last Modified: | 21 May 2019 10:01 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/44938 |
Actions (login required)
View Item |