Gaya Kepemimpinan Bupati Masnah Busro Di Kabupaten Muaro Jambi Periode 2017-2018

Rahmatul, Ulfa (2019) Gaya Kepemimpinan Bupati Masnah Busro Di Kabupaten Muaro Jambi Periode 2017-2018. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover dan abstrak)
upload 1.pdf - Published Version

Download (145kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I (pendahuluan))
upload 2.pdf - Published Version

Download (584kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Akhir (penutup/kesimpulan))
upload 3.pdf - Published Version

Download (221kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4.pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Tugas Akhir Ilmiah Utuh)
5.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Rahmatul Ulfa, Bp 1310831008, Gaya Kepemimpinan Bupati Masnah Busro di Kabupaten Muaro Jambi Periode 2017-2018. Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Sri Zul Chairiyah, MA. Penelitian ini bermula dari suatu makna kepemimpinan yang secara khusus melihat gaya kepemimpinan Masnah Busro sebagai bupati perempuan pertama terpilih di Kabupaten Muaro Jambi. Setelah terpilih menjadi bupati Muaro Jambi, Masnah Busro kemudian membuktikan bahwa perempuan juga dapat memimpin suatu daerah dan membawa daerah yang dipimpinnya menjadi daerah yang lebih baik. Hal ini terbukti dengan beberapa prestasi yang diperoleh Muaro Jambi dalam beberapa penghargaan di tingkat nasional. Salah satu prestasinya adalah mampu mempertahankan predikat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) terhadap laporan hasil pemeriksaan LHP laporan keuangan pemerintah Muaro Jambi pada tahun 2017 dan 2018, oleh Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI. Prestasi yang didapatkan oleh Masnah Busro ini juga sedikit banyaknya dipengaruhi oleh karir politiknya, salah satunya Masnah Busro pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jambi Dapil Muaro Jambi-Batanghari periode 2014-2019. Jadi masalah pemerintahan bukanlah sesuatu yang baru bagi Masnah Busro dan pengalaman-pengalaman tentunya sangat membantu bagi Masnah Busro dalam menjalankan proses pemerintahan di Kabupaten Muaro Jambi. Dengan segala penjelasan diatas, maka yang menjadi rumusan masalah adalah bagaimana gaya kepemimpinan Masnah Busro di Kabupaten Muaro Jambi periode 2017-2018. Teori dan konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tipe kepemimpinan menurut Sondang P. Siagian dengan beberapa indikator tipe kepemimpinan otokratik, paternalistik, kharismatik, laissez faire, dan demokratik. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan tipe deskriptif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yakni wawancara mendalam dan dokumentasi. Teknik pemilihan informan dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Lokasi penelitian ini di Kabupaten Muaro jambi Provinsi Jambi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Masnah Busro dalam penyelenggaraan pemerintahan lebih banyak menggunakan gaya kepemimpinan demokratis, meskipun pada indikator prilaku bupati dalam memperlakukan bawahan dan masyarakat Masnah Busro cenderung menunjukkan gaya kepemimpinan kharismatik. Tetapi Sondang P. Siagian juga menjelaskan bahwa tidak ada seorang pemimpin yang akan konsisten menggunakan satu gaya kepemimpinan tertentu terlepas dari situasi yang dihadapinya, maksudnya seorang pemimpin sangat tergantung pada kemampuannya membaca situasi yang dihadapinya dan menyesuiakan gayanya dengan situasi tersebut sehingga ia lebih efektif menjalankan fungsi-fungsi kepemimpinanya. Kata kunci: Gaya Kepemimpinan, Bupati Masnah Busro

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Sri Zul Chairiyah, MA
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: s1 Ilmu politik
Date Deposited: 22 Jan 2019 14:57
Last Modified: 22 Jan 2019 14:57
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/41895

Actions (login required)

View Item View Item