FATIMAH, ZAHARA (2016) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA RANTAI PASOK MINYAK GORENG DALAM PERSPEKTIF PELANGGAN DI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (TA full text)
1384.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Jumlah penduduk Indonesia meningkat sejumlah empat juta jiwa penduduk setiap tahunnya. Kota Padang merupakan salah satu kota yang mengalami peningkatan jumlah penduduk. Seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk maka tingkat permintaan sembako juga akan meningkat, salah satunya jumlah permintaan minyak goreng. Minyak goreng merupakan bahan pokok yang dibutuhkan dalam membuat makanan. Peningkatan jumlah penduduk Kota Padang dan budaya masyarakat Padang yang biasa memasak dengan menggunakan minyak goreng dalam jumlah banyak, maka akan mengakibatkan peningkatan permintaan minyak goreng di Kota Padang. Rantai pasok merupakan jaringan perusahaan yang secara bersama-sama bekerja untuk menciptakan dan menghantarkan produk ketangan konsumen. Jika terjadi hambatan pada salah satu pelaku rantai pasok, maka akan mengganggu kinerja rantai pasok tersebut. Salah satu pelaku yang sering mengalami kerugian adalah konsumen. Oleh karena itu perlu dilakukan pengidentifikasian faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja rantai pasok minyak goreng di Kota Padang. Pengidentifikasian faktor-faktor ini dilihat dari sudut pandang konsumen sebagai tingkat terakhir dalam rantai pasok. Konsumen yang diteliti pada penelitian ini yaitu rumah makan karena rumah makan mengkonsumsi minyak goreng dengan jumlah yang banyak. Faktor-faktor yang digunakan untuk penelitian ini didapatkan berdasarkan studi literatur yaitu Model SCOR 10.0. Faktor-faktor yang digunakan tersebut didapatkan dari metrik level 3 yang ada pada Model SCOR. Faktor-faktor ini digunakan dalam penyusunan kuisioner dengan menggunakan skala likert. Pengolahan data dilakukan setelah pengisian kuisioner oleh responden. Pengolahan yang dilakukan yaitu uji validitas, uji reliabilitas dan analisis faktor. Uji validitas digunakan untuk mengukur ketepatan suatu item dalam kuesioner. Sedangkan uji reliabilitas digunakan untuk mengetahui konsistensi alat ukur. Analisis faktor sendiri digunakan untuk menjustifikasi faktor-faktor terpilih. Berdasarkan uji validitas, uji realibitas dan analisis faktor didapatkan faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan atau penurunan kinerja rantai pasok minyak goreng. Faktor reliability terpilih 9 sub-faktor yang dikelompokkan menjadi dua yaitu ketepatan pengiriman dan perfect condition. Faktor responsiveness terpilih 25 sub-faktor yang dikelompokkan menjadi delapan kelompok. Sedangkan faktor agility terpilih 13 sub-faktor yang dikelompokkan menjadi lima kelompok. Faktorfaktor terpilih ini dapat digunakan oleh pemerintah sebagai acuan dalam membuat kebijakan untuk menjamin kestabilan pasar. Selain itu faktor-faktor ini juga berguna bagi pelaku industri minyak goreng dalam merumuskan strategi pasar minyak goreng di Kota Padang. Kata Kunci : Faktor-faktor, Kinerja, Rantai Pasok, Minyak Goreng
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Industri |
Depositing User: | ms Meiriza Paramita |
Date Deposited: | 28 Mar 2016 03:34 |
Last Modified: | 28 Mar 2016 03:34 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/3956 |
Actions (login required)
View Item |