Studi Edible Coating Berbasis Pati Talas dengan Penambahan Antimikroba Minyak Atsiri Kayu Manis terhadap Mutu Buah Pepaya (Carica papaya L.)

Anggie, Yulia Sari (2018) Studi Edible Coating Berbasis Pati Talas dengan Penambahan Antimikroba Minyak Atsiri Kayu Manis terhadap Mutu Buah Pepaya (Carica papaya L.). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (173kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (298kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text..pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Buah pepaya (Carica papaya L.) menjadi salah satu tanaman yang banyak ditanam di Indonesia. Buah ini terdiri dari beberapa varietas, salah satu varietas unggul adalah pepaya merah delima. Buah pepaya merupakan buah yang mudah mengalami kerusakan yang akan berpengaruh pada tingkat kesegaran, penurunan mutu fisik dan nilai gizi. Kerusakan buah pepaya ini disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah pertumbuhan mikroorganisme. Upaya dalam mempertahankan mutu buah pepaya adalah dengan pelapisan edible coating pati talas dengan penambahan minyak atsiri kayu manis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperpanjang umur simpan, dan meminimalisir pertumbuhan mikroorganisme pada buah pepaya. Metode dari prosedur penelitian ini terdapat beberapa perlakuan pada pemberian konsentrasi minyak atsiri kayu manis yang ditambahkan pada edible coating pati talas, yaitu 0,2%, 0,4%, dan 0,6%. Perlakuan ini dilakukan pada penyimpanan suhu ruang (27ºC) dan suhu dingin (10ºC). Hasil yang terbaik terdapat pada penambahan 0,4% minyak atsiri kayu manis pada suhu ruang dan suhu dingin, masing-masing memiliki nilai kekerasan 16,709 N dan 19,809 N, nilai susut bobot 0,662% dan 0,590%, nilai kadar air 93,540% dan 93,800%, nilai vitamin C 0,074% dan 0,075%, nilai total padatan terlarut 14,48ºBrix dan 14,56ºBrix, nilai analisis warna 86,18ºhue dan 86,82ºhue, nilai pH 9,53 dan 9,56, serta nilai analisis mikroba 1,2x107 koloni dan 1,0x107 koloni. Pada kondisi normal pertumbuhan mikroba dapat mencapai 4,6x107 koloni pada suhu ruang dan 3,1x107koloni pada suhu dingin. Umur simpan pada perlakuan 0,4% untuk suhu dingin dan suhu ruang adalah 13 hari dan 11 hari, sedangkan perlakuan kontrol hanya 7 hari dan 4 hari. Kata Kunci: -buah pepaya, edible coating pati talas, minyak atsiri kayu manis

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Ifmalinda, S.TP, MP
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknik Pertanian
Depositing User: s1 Teknik Pertanian
Date Deposited: 19 Oct 2018 15:37
Last Modified: 19 Oct 2018 15:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/39519

Actions (login required)

View Item View Item