Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dalam Penyusunan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong Tahun 2015-2017

Annisah, Dwi Mantovani (2018) Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dalam Penyusunan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong Tahun 2015-2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover-dan-abstrak.pdf - Published Version

Download (194kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab I)
BAB-I.pdf - Published Version

Download (709kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab vi)
BAB-VI.pdf - Published Version

Download (184kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (183kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
FULL SKRIPSI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Annisah Dwi M. No BP: 1410842011, Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dalam Penyusunan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong Tahun 2015-2017. Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Andalas, Padang, 2018. Dibimbing oleh Drs. Yoserizal, M.Si dan Dr. Syamsurizaldi, S.IP, S.E., M.M. Skripsi ini terdiri dari 170 halaman dengan referensi buku 11 buku teori, 5 jurnal dan skripsi, 5 perundang-undangan, dan 1 media cetak online. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Kinerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dalam Penyusunan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong Tahun 2015-2017. Meskipun BAPPEDA Kabupaten Lebong mendapatkan Penghargaan Anugerah Pangripta Nusantara dalam penyusunan dokumen RKPD tahun 2016 dan 2017 terbaik di Provinsi Bengkulu, namun menghadapi berbagai kendala dalam melaksanakan peran sebagai koordinator perencana pembangunan di daerah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentas. Pemilihan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling. Teknik keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja Bappeda dalam penyusunan dokumen RKPD Kabupaten Lebong Tahun 2015-2017 sudah baik. Meskipun dalam penyusunan RKPD Tahun 2015 tidak mendapatkan penghargaan, serta terdapat kendala yang dihadapi baik secara internal maupun eksternal. Masukan (input) yang ada di Bappeda dalam penyusunan RKPD Tahun 2015-2017 berbeda-beda dan setiap tahun. Proses (process) yang dilakukan Bappeda masih terdapat kendala sehingga beberapa tahap mengalami keterlambatan atau tidak sesuai jadwal. Keluaran (output) yang dihasilkan berupa produk non fisik yaitu dokumen perencanaan pembangunan RKPD. Hasil (outcomes) yaitu dari kualitas produk dan produktivitas karyawan meningkat setiap tahunnya. Manfaat (benefit) yaitu adanya kepuasan dan partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan dan berdampak terhadap kinerja BAPPEDA dalam Pemerintah Daerah dalam perencanaan pembangunan daerah. Kata Kunci: Kinerja, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah ABSTRACT Annisah Dwi M. No BP: 1410842011, Performance of Regional Development Planning Board in Preparation of Document of Regional Government Work Plan of Lebong Regency Year 2015-2017. Department of Public Administration, Faculty of Social and Political Sciences, Andalas University, Padang, 2018. Guided by Drs. Yoserizal, M.Si and Dr. Syamsurizaldi, S.IP, S.E., M.M. This thesis consists of 170 pages with reference books 11 theoretical books, 5 journals and theses, 5 legislation, and 1 online print media. This research aims to describe Performance of Regional Development Planning Board in Preparation of Document Work Plan of Lebong Regency Government Year 2015-2017. Although BAPPEDA of Lebong Regency is awarded the Pangripta Nusantara Award in the preparation of the best 2016 and 2017 RKPD documents in Bengkulu Province, it faces various obstacles in performing its role as coordinator of regional development planners. The method used in this research is descriptive qualitative. Data collection techniques through interviews and documentation. The selection of informants was done by purposive sampling technique. Data validity technique used in this research is by purposive sampling technique. The results of this study indicate that the performance of Bappeda in the preparation of RKPD documents Lebong Regency Year 2015-2017 is good. Although in the preparation of RKPD Year 2015 did not get the award, and there are obstacles faced both internally and externally. Inputs (inputs) that exist in Bappeda in the preparation of RKPD 2015-2017 Year vary and every year. The process (process) carried out Bappeda there are still obstacles so that some stages experience delays or not according to schedule. Output (output) generated in the form of non-physical products that is RKPD development planning documents. Results (outcomes) of the product quality and employee productivity increase each year. Benefit (benefit) is the satisfaction and participation of the community in the development planning process and impact on the performance of BAPPEDA in Local Government in regional development planning. Keyword: Performance, Regional Development Planning Board, Regional Government Work Plan

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Drs. Yoserizal, M.Si
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: s1 ilmu administrasi negara
Date Deposited: 01 Aug 2018 14:54
Last Modified: 01 Aug 2018 14:54
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/37358

Actions (login required)

View Item View Item