EVALUASI PROGRAM PENGEMBANGAN KAWASAN JERUK DI NAGARI ALAM PAUH DUO KECAMATAN PAUH DUO KABUPATEN SOLOK SELATAN

FITRIANA, FITRIANA (2016) EVALUASI PROGRAM PENGEMBANGAN KAWASAN JERUK DI NAGARI ALAM PAUH DUO KECAMATAN PAUH DUO KABUPATEN SOLOK SELATAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (285kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (145kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5 KESIMPULAN)
BAB V.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (129kB) | Preview
[img] Text (full text)
skripsi-fitriana-1110222020.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan program dan menganalisis keberhasilan program pengembangan kawasan jeruk di Nagari Alam Pauh Duo Kecamatan Pauh Duo Kabupaten Solok Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan tujuan program dan indikator keberhasilan program pengembangan kawasan pertanian yang ditetapkan oleh Kementerian Pertanian dalam Peraturan Menteri Pertanian No.50 Tahun 2012 dan membandingkannya dengan fakta dan kondisi yang terjadi di lapangan dengan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari sebelas indikator keberhasilan program pengembangan kawasan pertanian hanya enam indikator yang telah tercapai dan secara keseluruhan program pengembangan kawasan jeruk di Kecamatan Pauh Duo ini belum bisa dikatakan berhasil. Keberhasilan yang telah dicapai program pengembangan kawasan jeruk tahun 2007 di daerah ini adalah 54,6%. Tujuan program juga belum sepenuhnya tercapai, tujuan yang sudah tercapai 80%. Luas kebun jeruk yang masih terawat hanya seluas 19,3 hektar dari 50 hektar luas tanam yang dilaksanakan program tahun 2007. Hal tersebut menunjukkan bahwa sentra produksi jeruk yang berkelanjutan belum tercapai. Selain itu, rata-rata produksi jeruk program tahun 2007 ini hanya 3 ton/tahun dengan produktivitas 6 ton/ha/tahun yang masih jauh dibawah target GAP/SOP yaitu 24 ton/ha/tahun. Pendampingan terhadap petani jeruk sangat dibutuhkan untuk memotivasi petani agar petani memelihara tanaman jeruknya dengan intensif sehingga produksi dan kualitas jeruk meningkat. Disamping itu, pendampingan terhadap petani diharapkan juga dapat meningkatkan pemasaran komoditi jeruk hingga ketingkat ekspor, meningkatkan aktivitas pasca panen, meningkatkan penyerapan tenaga kerja dan meningkatkan akses terhadap sumber pembiayaan, pasar input dan output, serta teknologi dan informasi. Kata Kunci : Evaluasi program, Kawasan, Jeruk, Indikator Keberhasil

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 16 Mar 2016 07:16
Last Modified: 16 Mar 2016 07:16
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/3665

Actions (login required)

View Item View Item