GIYA, NOVITRYANI (2018) TINGKAT LITERASI MEDIA ORANG TUA DI KOTA PADANG (STUDI PADA ORANG TUA DI KELURAHAN KOTO PANJANG IKUR KOTO). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version Download (83kB) | Preview |
|
|
Text (Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version Download (127kB) | Preview |
|
|
Text (Penutup)
BAB V.pdf - Published Version Download (63kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (68kB) | Preview |
|
Text (Skripsi Fulltext)
SKRIPSI GIYA NOVITRYANI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (957kB) |
Abstract
Televisi merupakan sarana komunikasi utama bagi masyarakat. Jumlah minat penonton media televisi lebih banyak dibandingkan media lainnya. Hal ini karena televisi merupakan sarana yang tepat untuk menyebarkan informasi secara cepat. Namun, banyak orang tua belum paham dampak yang diakibatkan dari media televisi. Selain itu, penonton media televisi juga didominasi oleh anak-anak, sehingga dibutuhkan dampingan oleh orang tua. Oleh karena itu diperlukan literasi media pada orang tua agar dapat memberikan pengarahan dan dampingan terhadap anak-anaknya. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat tingkat literasi media orang tua pada media televisi di Kota Padang dan melihat hubungan antara karakteristik dengan literasi media orang tua di Kota Padang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah Orang Tua kota Padang yang ditetapkan 95 orang sebagai responden yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan konsep Literasi Media. Hubungan antara Karakteristik dengan Literasi Media Orang Tua pada Media Televisi di Kota Padang dianalisis dengan menggunakan korelasi spearman rank pada SPSS versi 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari karakterisitik orang tua hanya dua karakteristik yang memiliki hubungan dengan literasi media orang tua, yaitu umur dan pendidikan terakhir. Hubungan antara karakteristik pendidikan terakhir dengan literasi media orang tua berada pada kategori rendah yaitu 0.016 < 0.05 termasuk pada kategori rendah dan Ha diterima. Artinya semakin rendah pendidikan orang tua di kota Padang, maka semakin rendah pula tingkat literasi media orang tua di kota Padang. Kata Kunci: Literasi Media, Media Televisi, Konsep Literasi Media
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Ernita Arif, M.Si |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | s1 ilmu komunikasi |
Date Deposited: | 09 May 2018 16:56 |
Last Modified: | 09 May 2018 16:56 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/33688 |
Actions (login required)
View Item |