RANCANG BANGUN ALAT PENGENCER PUPUK URINE KELINCI BERBASIS MIKROKONTROLER

Trully, Yetti Puspita (2018) RANCANG BANGUN ALAT PENGENCER PUPUK URINE KELINCI BERBASIS MIKROKONTROLER. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (393kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V PENUTUP)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (124kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (207kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULLTEXT)
TUGAS AKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah sistem pengenceran pupuk urine kelinci berbasis mikrokontroler serta penyemprotan hasil pengenceran pupuk urine kelinci pada kangkung yang sangat bermanfaat bagi petani. Sistem yang dirancang terdiri dari perangkat keras berupa sensor water flow, solenoid valve, Arduino Uno, push button, pompa air, pompa wiper, sensor air, relay, sprinkler dan LCD sedangkangkan perangkat lunak yang digunakan yaitu Arduino IDE. Sistem akan mengencerkan pupuk urine kelinci dan otomatis menyemprotkan hasil pengenceran pupuk urine kelinci pada kangkung dengan total hasil pengenceran pupuk urine kelinci sebanyak 1 liter dan 2 liter yang dipilih melalui push button. Pada sistem terdapat dua aliran yang menuju wadah penampung hasil pengenceran pupuk yaitu aliran pupuk dan aliran air. Pada aliran pupuk volume pengenceran pupuk sebanyak 7,5 ml dan 15 ml dengan delay pada solenoid valve 2 detik dan 5 detik. Sedangkan pada aliran air, sensor water flow pada sistem akan membaca volume air yang dialirkan dari wadah penampung air ke wadah hasil pengenceran pupuk yang diperkuat alirannya dengan pompa air dan solenoid valve akan membuka dan menutup katup ketika volume air yang inginkan terpenuhi. Setelah proses pengenceran selesai, otomatis proses penyemprotan dilakukan, sensor air sebagai masukan untuk mengaktifkan pompa wiper yang memberikan tekanan pada sprinkler untuk menyemprotkan hasil pengenceran pupuk urine kelinci pada kangkung. Proses akan selesai ketika sensor air tidak mendeteksi cairan pada wadah penampung hasil pengenceran pupuk urine kelinci. Persentase keberhasilan pengenceran pupuk urine kelinci dan penyemprotan hasil pengenceran pupuk urine kelinci pada kangkung sebesar 96,32%. Pertumbuhan tinggi kangkung yang disemprotkan pupuk urine kelinci secara manual dan otomatis 3,5-4 cm lebih tinggi pada hari ke-25 dibandingkan hanya disemprotkan dengan air serta lebih tahan hama dan gulma. Kata kunci: Pengenceran, penyemprotan, pupuk urine kelinci, sensor water flow, solenoid valve, sprinkler, kangkung

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: RATNA AISUWARYA M.ENG
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Komputer
Depositing User: s1 sistem komputer
Date Deposited: 15 Feb 2018 15:31
Last Modified: 15 Feb 2018 15:31
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/32259

Actions (login required)

View Item View Item