Syukri, Piter Nugraha (2017) Hambatan Komunikasi dalam Pengelolaan Program Dana Desa (Studi di Nagari Bunga Tanjung, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat). Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (381kB) | Preview |
|
|
Text (bab i)
2. BAB I.pdf - Published Version Download (305kB) | Preview |
|
|
Text (bab v)
3. BAB V.pdf - Published Version Download (34kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA 2.pdf - Published Version Download (301kB) | Preview |
|
Text (Tesis full Text)
5. tesis Syukri Piter Nugraha.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Tesis ini berjudul “Hambatan Komunikasi dalam Pengelolaan Program Dana Desa (Studi di Nagari Bunga Tanjung Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat)”. Penelitian dilaksanakan di Nagari Bunga Tanjung, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat. penelitian ini, dilatarbelakangi kurangnya komunikasi pemerintah nagari kepada masyarakat dalam pengelolaan dana desa. Tujuan dari penelitian ini adalah pertama, untuk mendeskripsikan sejauhmana pemahaman pemerintah nagari (komunikator) dan warga masyarakat nagari (Komunikan) dalam pengelolaan program dana desa. Kedua, untuk mengidentifikasi dan menjelaskan hambatan-hambatan komunikasi yang terjadi dalam pengelolaan dana desa. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif. Sumber data berupa data primer dan data sekunder, informan dalam penelitian ini berjumlah dua puluh orang. Teknik analisis data meliputi reduksi, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, ditemukan bahwa masyarakat dianggap masih kurang paham mengenai pengelolaan dana desa yang diakibatkan kurangnya komunikasi pemerintah nagari kepada masyarakat. Pemerintah nagari menghadapi beberapa hambatan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, mulai dari sumber daya manusia yang belum mempuni, teknologi yang kurang canggih, pemanfaatan media yang sudah ada, kreatifitas dari aparatur, kurang efektifnya komunikasi yang diterapkan oleh pemerintah nagari kepada masyarakat hingga kecurigaan masyarakat terhadap pemerintah nagari. Saran dalam penelitian ini, diharapakan pemerintah nagari melakukan rembuk jorong dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai dana desa, pemerintah nagari sangat perlu memanfaatkan media yang ada dan menggunakan media baru dalam menyampaikan informasi. Kata kunci : Hambatan Komunikasi, Dana Desa, Informasi, Pemerintah Nagari, Masyarakat
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Elfitra, M.Si |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | s2 ilmu komunikasi |
Date Deposited: | 25 Sep 2017 11:27 |
Last Modified: | 25 Sep 2017 11:27 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29589 |
Actions (login required)
View Item |