RINI, RAHMA YANTI (2015) SINTESIS SrTiO3 DENGAN METODE SOLVOTERMAL DAN PENGUKURAN HANTARAN LISTRIKNYA. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text
941.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
SrTiO3 (strontium titanat) atau lebih dikenal dengan STO adalah material termoelektrik yang potensial, dimana peningkatan sifat termoelektriknya bisa dilakukan dengan cara modifikasi morfologi. Modifikasi morfologi diperoleh dengan penambahan capping agent seperti asam oleat pada saat mensintesis sehingga morfologi STO yang terbentuk menjadi homogen. Sintesis STO dilakukan dengan 2 variasi, suhu dan waktu dimana suhu yang digunakan adalah 140oC, 160oC, 180oC dan waktu 18 jam, 24 jam dan 36 jam. Hasil karakterisasi XRD menunjukkan bahwa capping agent yang digunakan ternyata menghambat pertumbuhan partikel STO sehingga terbentuk amorf. Oleh karena itu, dilakukan kalsinasi pada suhu 550oC selama 4 jam dan didapatkan puncak STO pada 2θ yang spesifik : 22,75o, 32,39o, 39,94o , 46,47o dan 57,77o. Karakterisasi SEM (Scanning Electron Microscope) menunjukkan morfologi permukaan STO berbentuk sperikal (bulat) dan berpori. Pengukuran hantaran listrik STO menggunakan LCR (Lilitan, Kapasitansi, Resistansi) meter dilakukan pada sampel pelet dan diperoleh nilai konduktivitas listrik terbesar 5,65844 S/cm. Kata kunci : STO, Solvotermal, Capping agent, hantaran listrik
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | Ms Lyse Nofriadi |
Date Deposited: | 02 Mar 2016 03:13 |
Last Modified: | 02 Mar 2016 03:13 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2872 |
Actions (login required)
View Item |