NERI, SENTANI (2015) PENGARUH MODAL KERJA DAN LIKUIDITAS TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text
789.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Modal Kerja dan Likuiditas terhadap Profitabilitas Perusahaan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variable independen yang terdiri dari Financial Debt Ratio, Fixed Financial Asset Ratio, Inventories Turnover Ratio dan Current Ratio sedangkan variable dependen adalah Profitabilitas. Metode Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Purposive Sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 7 Perusahaan Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2013. Data diperoleh dari Laporan Keuangan Publikasi yang diterbitkan di Indonesian Capital Market Directory (ICMD) dan www.idx.co.id. Metodeanalisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Regresi Linear Berganda dan Pengujian Hipotesis. Berdasarkan Uji Hipotesis yang dilakukan diperoleh hasil secara simultan Financial Debt Ratio, Fixed Financial Asset Ratio, Inventories Turnover Ratio dan Current Ratio berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas (ROI) Perusahaan. Secara parsial variable Financial Debt Ratio, Fixed Financial Asset Ratiodan Inventories Turnover Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas (ROI) Perusahaan, sedangkan Current Ratio berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas (ROI) Perusahaan. Implikasi dari penelitian ini menunjukan bahwa perusahaan membutuhkan perhatian khusus terhadap modal kerjadan likuiditas karena semuanya memiliki hubungan yang signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci:Financial Debt Ratio, Fixet Financial Asset Ratio, Inventories Turnover Ratio, Current Ratio, Profitabilitas
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Ms Lyse Nofriadi |
Date Deposited: | 02 Mar 2016 02:22 |
Last Modified: | 02 Mar 2016 02:22 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2671 |
Actions (login required)
View Item |