HUBUNGAN ANTARA NILAI SENSITIVITAS KONTRAS DENGAN GANGGUAN FUNGSI VISUAL SUBYEKTIF PADA PASIEN PSEUDOFAKIA

LAVINA, RINI SYOFYAN (2015) HUBUNGAN ANTARA NILAI SENSITIVITAS KONTRAS DENGAN GANGGUAN FUNGSI VISUAL SUBYEKTIF PADA PASIEN PSEUDOFAKIA. Masters thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
645.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pendahuluan: Sensitivitas kontras merupakan aspek penting dalam fungsi visual.Penilaian sensitivitas kontras penting dilakukan terhadap pasien pseudofakia dengan implantasi intra ocular lenses (IOL) poly methyl meta acrylate (PMMA) untuk mengetahui pengaruh aberasi sferis IOL terhadap sensitivitas kontras dan kualitas visual. Tujuan: untuk mengetahui hubungan antara nilai sensitivitas kontras dengan gangguan fungsi visual subyektif pada pasien pseudofakia. Metode: Analitic Cross Sectional Study; Penilaian sensitivitas kontras menggunakan Pelli-Robson dan fungsi visual subyektif menggunakan kuesioner Visual Function-14 (VF-14) yang dimodifikasi. Sebanyak 40 pasien dengan best corrected visual acuity (BCVA) 6/6 dilakukan pemeriksaan pada akhir bulan ke 1, 2 dan 3 setelah extra capsular cataract extraction (ECCE) dengan implantasi IOL PMMA sferis. Hasil: dari 40 pasien; 67,5% adalah perempuan dan 80% pada kelompok usia > 60 tahun. Penurunan sensitivitas kontras monokular (<1,50 log unit) pada akhir bulan 1, 2 dan 3 berturut-turut adalah 50%, 40% dan 37,5%, sedangkan penurunan sensitivitas kontras binokular berturut-turut adalah 37,5%, 30% dan 27,5%. Gangguan fungsi visual subyektif pada akhir bulan ke 2 terdiri dari 70% dengan gangguan sedikit (skor 66,8-<100%) dan 30% dengan gangguan sedang (skor 33,4-66,7%), sedangkan pada akhir bulan ke 3 100% pasien dengan gangguan sedikit. Secara statistik terdapat hubungan yang bermakna antara penurunan nilai sensitivitas kontras dengan gangguan fungsi visual subyektif (p<0,05). Kesimpulan: Penurunan sensitivitas kontras akan mengakibatkan meningkatnya gangguan fungsi visual subyektif pada pasien pseudofakia dengan implantasi IOL PMMA sferis. Kata kunci: Fungsi sensitivitas kontras, visus Snellen, kartu Pelli-Robson, kuesioner Visual Function-14 (VF-14).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RC Internal medicine
R Medicine > RE Ophthalmology
Divisions: Pascasarjana Tesis
Depositing User: Ms Azizah Yasefia
Date Deposited: 01 Mar 2016 04:29
Last Modified: 01 Mar 2016 04:29
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2494

Actions (login required)

View Item View Item