TINDAK TUTUR LANGSUNG DAN TIDAK LANGSUNG PENYAMPAIAN KEINGINAN DALAM SERIAL DRAMA 1 LITRE OF TEARS

RIO, AVANDI (2015) TINDAK TUTUR LANGSUNG DAN TIDAK LANGSUNG PENYAMPAIAN KEINGINAN DALAM SERIAL DRAMA 1 LITRE OF TEARS. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
638.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kata kunci : Pragmatik, Tindak tutur langsung, Tindak tutur tidak langsung, Ungkapan keinginan Pragmatik adalah cabang ilmu bahasa yang mempelajari struktur bahasa secara eksternal. Tindak tutur langsung merupakan tindak tutur di mana penutur menuturkan tuturan secara langsung. Tindak tutur tidak langsung merupakan tindak tutur dimana penutur menuturkan tuturan secara tidak langsung. Biasanya digunakan untuk menghaluskan maksud. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat Deskriptif. Data dijaring menggunakan metode simak/baca dengan teknik sadap dan Simak Bebas Libat Cakap (SBLC). Data untuk penelitian ini diperoleh dari Serial Drama 1 Litre of Tears. Pada tahap analisis data, metode yang digunakan adalah metode padan pragmatis dengan teknik Pilah Unsur Tertentu (PUP). Hasil analisis akan dituliskan dengan metode informal. Hasil analisis pada penelitian ini adalah penyampaian keinginan dapat menggunakan tindak tutur langsung dan tidak langsung. Penyampaian keinginan menggunakan tindak tutur langsung dapat menggunakan pola kalimat bentuk 一 tai ( 〜たい) 、一tehoshii ( 〜てほしい). Tindak tutur tidak langsung penyampaian keinginan dapat disampaikan dalam bentuk tuturan berupa asertif, direktif, ekspresif dan komisif. Cara penyampaian secara langsung cenderung kurang memperhatikan/menimbang perasaan mitra tutur. Cara penyampaian secara tidak langsung memperhatikan/menimbang perasaan mitra tutur

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN0441 Literary History
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN2000 Dramatic representation. The Theater
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang
Depositing User: Ms Azizah Yasefia
Date Deposited: 01 Mar 2016 04:28
Last Modified: 01 Mar 2016 04:28
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2489

Actions (login required)

View Item View Item