Pengaruh Lama Pelapukan Jerami Padi dan Dosis Kalsit terhadap Produksi Jamur Merang (Volvariella volvacea (Bull.) Singer)

Endah, Murwandari (2017) Pengaruh Lama Pelapukan Jerami Padi dan Dosis Kalsit terhadap Produksi Jamur Merang (Volvariella volvacea (Bull.) Singer). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1 (Pendahuluan))
BAB 1 (pendahuluan).pdf - Published Version

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB Akhir (Kesimpulan))
BAB Akhir (Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (121kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (213kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full text)
Full Skripsi Pengaruh Lama Pelapukan dan Dosis Kalsit terhadap Produksi Jamur Merang.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Jamur merang (Volvariella volvacea (Bull.) Singer) merupakan organisme heterotrof yang memperoleh nutrisi dari bahan yang dilapukkan. Pelapukan media tanam jamur merang penting dilakukan untuk menguraikan senyawa kompleks yang terdapat pada substrat menjadi senyawa yang lebih sederhana. Media yang dilapukkan perlu ditambahkan kalsit sebagai sumber mineral. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis lama pelapukan jerami dan dosis kalsit yang berpengaruh terhadap produksi Jamur Merang dan mengetahui perlakuan yang memberikan produksi Jamur Merang terbaik. Penelitian ini menggunakan RAL (Rancangan Acak Lengkap) yang disusun secara faktorial dan diulang 3 kali. Faktor pertama yaitu lama pelapukan (A) yaitu: A1 = 4 hari, A2 = 6 hari, A3 = 8 hari dan faktor kedua yaitu dosis kalsit (B) yang diberikan meliputi: B1 = 1 %, B2 = 2 %, dan B3 = 3 %. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu lama pelapukan jerami dan dosis kalsit memberikan pengaruh nyata pada produksi Jamur Merang dengan parameter berat total tubuh buah. Produksi Jamur Merang dengan parameter berat total terbaik (67,22 g) terdapat pada perlakuan lama pelapukan 4 hari, 3% kalsit (A1B3). Kata Kunci : Jamur Merang, Jerami, Pelapukan, Dosis Kalsit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr.phil.nat. Nurmiati
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QR Microbiology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: s1 biologi biologi
Date Deposited: 21 Apr 2017 04:08
Last Modified: 21 Apr 2017 04:08
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/24247

Actions (login required)

View Item View Item