Aplikasi Beberapa Dosis Fungi Mikoriza Arbuskula (FMA) Dan Biochar Sekam Padi Terhadap Pertumbuhan Bibit Kakao (Theobroma cacao L.)

Nurhariyadi, Nurhariyadi (2016) Aplikasi Beberapa Dosis Fungi Mikoriza Arbuskula (FMA) Dan Biochar Sekam Padi Terhadap Pertumbuhan Bibit Kakao (Theobroma cacao L.). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abtrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (196kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab5)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (221kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Percobaan ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Andalas dari bulan Februari 2016 sampai dengan Juni 2016. Tujuan penelitian untuk mendapatkan interaksi beberapa dosis Fungi Mikoriza Arbuskula dengan dosis biochar sekam padi terbaik. Penelitian menggunakan metode percobaan secara Faktorial dari Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 ulangan. Faktor pertama adalah dosis Fungi Mikoriza Arbuskula (tanpa fma, 5 g, 10 g, 15 g) dan faktor kedua adalah biochar sekam padi (tanpa sekam padi, 5 g, 10 g, 15 g). Data dianalisis secara statistik dengan uji F pada taraf nyata 5%. Apabila F hitung lebih besar dari F tabel 5%, maka dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Variable yang diamati adalah persentase akar terinfeksi FMA, tinggi bibit, jumlah helaian daun, diameter batang, panjang akar, bobot segar tajuk bibit, bobot segar akar, bobot kering tajuk bibit, bobot kering akar dan rasio tajuk akar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terjadi interaksi antara dosis Fungi Mikoriza Arbuskula (FMA) dan biochar sekam padi terhadap pertumbuhan bibit tanaman kakao. Presentase akar terinfeksi berkisar rendah sampai sedang, dosis 5 dan 10 g meningkatkan rata-rata panjang akar sebesar 24 dan 24.33 g dan dosis 5, 10 dan 15 g meningkatkan rata-rata bobot segar akar dan bobot kering akar berturut-turut sebesar 5.86, 6.02, 5.98 g dan 1.44, 1.48, 1.24 g. Sedangkan pemberian dosis 5 dan 10 g biochar sekam padi meningkatkan panjang akar sebesar 24.75 dan 23.75 g. Kata kunci : kakao, fungi mikoriza arbuskula, biochar sekam padi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: s1 agroekoteknologi pertanian
Date Deposited: 16 Feb 2017 04:05
Last Modified: 16 Feb 2017 04:05
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/23250

Actions (login required)

View Item View Item