PENGARUH KEMAMPUAN PEMBELAJARAN ORGANISASI TERHADAP KINERJA UNIVERSITAS ANDALAS

REZKI, RAHMADANI (2015) PENGARUH KEMAMPUAN PEMBELAJARAN ORGANISASI TERHADAP KINERJA UNIVERSITAS ANDALAS. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
362.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (895kB)

Abstract

Konsep pembelajaran organisasi banyak menarik perhatian akhir-akhir ini. Pembelajaran organisasi merupakan proses suatu organisasi menggunakan pengetahuan yang ada dan membangun berbagai pengetahuan baru untuk membangun kompetensi baru yang sangat penting dalam lingkungan yang terus berubah. Proses pembelajaran organisasi ditujukan untuk meningkatkan kinerja organisasi tersebut. Menurut Marquardt (1996), jika ingin meraih kinerja organisasi yang optimal dalam lingkungan dengan perubahan teknologi, sosial, ekologi dan persaingan yang sangat cepat, maka dibutuhkan kesadaran untuk meningkatkan kapasitas pembelajarannya. Universitas Andalas merupakan salah satu bentuk organisasi formal terbaik sebagai penyelenggara pendidikan tinggi yang mendapat akreditasi A oleh BAN-PT. Dengan adanya peningkatan akreditasi tersebut maka perlu dilakukan penelitian mengenai kemampuan pembelajaran organisasi pada Universitas Andalas dan pengaruh kemampuan pembelajaran organisasi tersebut terhadap kinerja Universitas Andalas. Penelitian tugas akhir ini dilakukan untuk mempelajari hal tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan menyebar kuesioner pada pimpinan Universitas Andalas, pimpinan fakultas, jurusan dan lembaga yang ada di Universitas Andalas serta beberapa perwakilan dosen. Kuesioner terdiri dari 2 variabel, yaitu variabel kemampuan pembelajaran organisasi dan variabel kinerja Universitas Andalas. Kemudian dilakukan pengolahan data untuk mengukur kemampuan pembelajaran organisasi Universitas Andalas dengan menghitung mean setiap indikator pernyataan. Sedangkan untuk mengetahui pengaruh kemampuan pembelajaran organisasi terhadap kinerja, digunakan metode Partial Least Square (PLS) yang merupakan metode berbasis keluarga regresi untuk mengetahui kompleksitas hubungan suatu variabel dengan variabel lainnya. Pengukuran kemampuan pembelajaran organisasi Universitas Andalas didapatkan nilai sebesar 3,51. Sedangkan pengaruh kemampuan pembelajaran organisasi terhadap kinerja Universitas Andalas terdapat pengaruh positif yang signifikan berdasarkan nilai path coefficient yang didapat serta nilai R2 yaitu sebesar 0,476 yang menyatakan kemampuan pembelajaran organisasi dapat menjelaskan kinerja Universitas Andalas sebesar 47,6%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa Universitas Andalas telah mampu dengan baik menerapkan konsep pembelajaran organisasi, konsep ini terbukti berpengaruh signifikan dan berdampak positif terhadap kinerja Universitas Andalas. Kata Kunci : Kemampuan Pembelajaran Organisasi, Kinerja Organisasi, Partial Least Square (PLS)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: Ms Azizah Yasefia
Date Deposited: 29 Feb 2016 02:59
Last Modified: 29 Feb 2016 02:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2181

Actions (login required)

View Item View Item