Zikri, Muhammad (2023) Strategi Pengembangan Sub Terminal Agribisnis (STA) Di Kota Padang Panjang. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (COVER DAN ABSTRAK)
Cover dan Abstrak (2).pdf - Published Version Download (411kB) |
|
Text (Bab 1)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (313kB) |
|
Text (Bab V)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version Download (169kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (529kB) |
|
Text (FULL TEXT)
FULLTEXT SKRIPSI_MUHAMMAD ZIKRI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melihat kondisi faktor internal (kekuatan dan kelemahan) dan faktor eksternal (peluang dan ancaman) pada STA GMB serta merumuskan alternatif strategi pengembangan yang cocok untuk STA GMB. Metode analisis data yang digunakan berupa analisis matriks EFEdan IFE, matriks SWOT dan matriks QSPM. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai EFE sebesar 2,65 artinya STA GMB merespon dengan kuat terhadap peluang dan ancaman yang muncul serta nilai IFE sebesar 2,57 artinya STA GMB memiliki posisi internal yang kuat. Perumusan strategi yang dihasilkan pada analisis SWOT adalah sebagai berikut (1) : Menjalin hubungan dalam bentuk mitra antara STA GMB dengan lembaga pertanian, lembaga ekonomi, berbagai pasar dan usaha, (2) : STA GMB dapat membentuk lembaga keuangan seperti LKMA dan berkolaborasi dengan pemerintah dalam optimalisasi SDM STA GMB , (3) : Meningkatkan sosialisasi mengenai STA GMB, pasar dan budidaya pertanian sesuai GAP (Good Agricultural Practices) dengan memanfaatkan sarana dan prasarana yang dimiliki STA GMB ,(4) : Memanfaatkan teknologi yang dapat meningkatkan kualitas operasionalisasi STA GMB dan komoditi pasokan agar dapat bersaing. Sedangkan hasil analisis QSPM, maka diperoleh nilai paling tinggi pada strategi I (TAS = 6,92) artinya strategi I merupakan strategi prioritas utama yang dapat diimplementasikan pada STA GMB.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Rina Sari, SP. M.Si |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agribisnis |
Depositing User: | s1 agribisnis agribisnis |
Date Deposited: | 20 Sep 2023 09:24 |
Last Modified: | 20 Sep 2023 09:24 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/216231 |
Actions (login required)
View Item |