Tata, Reziana (2023) HUBUNGAN FAKTOR LINGKUNGAN DAN PENJAMU DENGAN KEJADIAN TUBERKULOSIS PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK BUAYA KOTA PADANG TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (137kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (152kB) |
|
Text (Bab 6 Penutup)
BAB 6 Penutup.pdf - Published Version Download (121kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (150kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text-Tata Reziana 1811216017.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan Penelitian : Indonesia merupakan negara dengan kejadian tuberkulosis tertinggi kedua di dunia. Penemuan kasus terbanyak 3 tahun terakhir yaitu Puskesmas Lubuk Buaya. Timbulnya penyakit ini dipengaruhi oleh beberapa faktor salah satunya lingkungan dan penjamu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan faktor lingkungan dan penjamu dengan kejadian tuberkulosis paru di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang Tahun 2023. Metode : Penelitian ini menggunakan desain case control. Dilakukan pada bulan April 2021-Juli 2022. Jumlah sampel 33 kasus dan 33 kontrol yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Pengambilan data melalui wawancara dan observasi. Analisis data menggunakan uji chi-square dengan α=0,05. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan faktor lingkungan yang berhubungan dengan tuberkulosis paru yaitu kepadatan hunian (ρ=0,012, OR= 4,241) dan suhu (ρ=0,014, OR= 4,025). Faktor penjamu yang berhubungan dengan tuberkulosis paru yaitu umur (ρ= 0,011, OR= 0,441), jenis kelamin (ρ= 0,026, OR= 3,538), pendidikan (ρ= 0,023, OR= 3,750), pengetahuan (ρ= 0,000, OR= 34,000) dan praktik hygiene (ρ= 0,000, OR=8,615). Kesimpulan: Faktor lingkungan yang berhubungan dengan kejadian tuberkulosis paru yaitu kepadatan hunian dan suhu. Faktor penjamu yang berhubungan dengan kejadian tuberkulosis paru yaitu umur, jenis kelamin, pendidikan, pengetahuan, dan praktik hygiene.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Fitriyani, SKM., MKKK |
Uncontrolled Keywords: | Faktor Lingkungan, Faktor Penjamu, Tuberkulosis Paru |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 19 Sep 2023 04:33 |
Last Modified: | 19 Sep 2023 04:33 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/215943 |
Actions (login required)
View Item |