Randi, Syach Hadinata (2023) PERSEPSI PEMILIH KOTA PADANG TERHADAP IDEOLOGI PARTAI POLITIK PESERTA PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2019. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER_ABSTRAK.pdf - Published Version Download (374kB) |
|
Text (BAB I)
BAB I (1).pdf - Published Version Download (613kB) |
|
Text (BAB VII Penutup)
BAB VIII_KESIMPULAN.pdf - Published Version Download (179kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (400kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Revisi Kompre Fixx.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya penyelenggaraan pemilihan umum legislatif dan pemilihan presiden yang dilakukan secara serentak pada tahun 2019 yang diikuti oleh 16 partai politik. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana persepsi pemilih Kota Padang terhadap ideologi partai politik peserta pemilu untuk mendalami respon pemilih Kota Padang terhadap fenomena sulitnya membedakan partai politik di Indonesia berdasarkan ideologinya. Penelitian ini juga bertujuan untuk memetakan ideologi partai politik tersebut ke dalam empat kategori ideologi yaitu agama, nasionalisme, sosialisme, dan developmentalisme. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori persepsi politik yang membagi persepsi ke dalam tiga indikator yaitu aspek kognitif, emosional, dan perilaku. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan kuesioner, sedangkan analisis menggunakan program SPSS 21.0 dengan analisis data tabulasi silang. Uji hipotesis pada penelitian ini menggunakan kendall tau untuk melihat hubungan antara variabel. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa tidak terdapat pengaruh aspek kognitif terhadap perilaku pemilih dalam memetakan ideologi partai politik. Kemudian uji hipotesis di variabel selanjutnya menunjukan terdapat pengaruh aspek emosional terhadap perilaku seseorang dalam memetakan ideologi partai politik. Hasil penelitian ini menunjukan bisa saja sebagian pemilih Kota Padang memiliki pengetahuan yang buruk terhadap ideologi partai politik, tetapi mereka baik dalam memetakan mana partai yang berdiologi agama, nasionalisme, sosialisme, dan developmentalisme. Hal ini disebabkan oleh aspek emosional lah yang menentukan perilaku pemilih Kota Padang dalam memetakan ideologi partai politik yang didasari oleh rasa keterikatan, ketertarikan, dan penilaian terhadap ideologi masing-masing partai politik peserta pemilu legislatif tahun 2019. Perilaku pemilih Kota Padang dalam memetakan ideologi partai politik menempatkan PKS sebagai partai yang paling berbasiskan kepada agama. Lalu mereka menempatkan Gerindra sebagai partai yang paling nasionalis, dan pada posisi partai sosialisme mereka menempatkan PDIP sebagai partai yang paling tidak sosialis. Kemudian terakhir mereka menempatkan Nasdem sebagai partai yang paling mempunyai ideologi developmentalisme (pembangunan).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Aidinil Zetra, MA |
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik |
Depositing User: | s1 Ilmu politik |
Date Deposited: | 18 Sep 2023 07:11 |
Last Modified: | 18 Sep 2023 07:11 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/213676 |
Actions (login required)
View Item |