AIRENA, NIZA NUGROHO (2015) HUBUNGAN KARAKTERISTIK PASIEN DENGAN LUARAN SETELAH KEMOTERAPI FASE INDUKSI PADA ANAK DENGAN LEUKEMIA LIMFOBLASTIK AKUT DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text
535.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Leukemia limfoblastik akut (LLA) pada anak dapat ditatalaksana dengan kemoterapi. Tingkat keberhasilan kemoterapi LLA pada anak dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah luaran pasien setelah fase induksi. Luaran pada kemoterapi fase induksi dipengaruhi karakteristik pasien seperti usia, jenis kelamin, dan jumlah leukosit saat diagnosis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan karakteristik pasien dengan luaran setelah kemoterapi fase induksi pada anak dengan LLA. Penelitian ini adalah studi deskriptif analitik dengan desain cross-sectional dan dianalisis menggunakan uji chi-square. Penelitian ini dilakukan di RSUP Dr. M. Djamil Padang dari bulan Maret-Juni 2015. Sampel penelitian ini adalah data rekam medik pasien LLA pada anak periode Januari 2010-Maret 2015 dengan metode total sampling. Didapatkan 50 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis dilakukan terhadap 48 sampel. Frekuensi usia pasien LLA terbanyak adalah 1-<10 tahun, jenis LLA terbanyak berdasarkan klasifikasi FAB adalah L2, jumlah leukosit saat diagnosis yang terbanyak adalah <50.000/mm3, tingkat remisi 66%, dan 4% pasien meninggal selama kemoterapi fase induksi. Terdapat hubungan bermakna pada karakteristik usia dan jumlah leukosit saat diagnosis namun tidak terdapat hubungan bermakna antara karakteristik jenis kelamin dengan luaran setelah kemoterapi fase induksi pada anak dengan LLA. Kata Kunci: Fase induksi, karakteristik pasien, LLA pada anak
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Ms Lyse Nofriadi |
Date Deposited: | 26 Feb 2016 05:03 |
Last Modified: | 26 Feb 2016 05:03 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2127 |
Actions (login required)
View Item |