Siti Asyrifa, Kharimah (2023) KAJIAN HUKUM TANDA TANGAN ELEKTRONIK PADA PERDAGANGAN ELEKTRONIK MENURUT ASEAN AGREEMENT ON ELECTRONIC COMMERCE DAN UNCITRAL SERTA IMPLEMENTASINYA DI INDONESIA. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (67kB) |
|
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I.pdf - Published Version Download (308kB) |
|
Text (Bab IV Penutup)
Bab IV.pdf - Published Version Download (49kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (190kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Bidang perdagangan merupakan bidang yang paling cepat terkena dampak dari perkembangan teknologi baik perdagangan secara nasional maupun internasional. Dengan penggunaan perdagangan elektronik sebagai sarana transaksi tanpa tatap muka langsung dengan pembeli maupun penjual, sehingga munculnya e-signature atau tanda tangan elektronik. Pengaturan mengenai e-commerce dan tanda tangan elektronik dimulai pada konvensi internasional yaitu United Nations Commission on International Trade Law (UNCITRAL), dengan mengeluarkan aturan UNCITRAL Model Law on Electronic Commerce 1996 dan UNCITRAL Model Law on Electronic Signature 2001. Kawasan Asia Tenggara juga mengeluarkan sebuah aturan yaitu ASEAN Agreement on Electronic Commerce. Permasalahan muncul ketika dalam hal menafsirkan keabsahan dari tanda tangan elektronik itu sendiri pada ASEAN Agreement on Electronic Commerce belumlah jelas dan tegas, dikarenakan keabsahan tanda tangan elektronik dikembalikan pada aturan hukum masing-masing negara tergabung. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pengaturan hukum tanda tangan elektronik pada perdagangan elektronik berdasarkan ASEAN Agreement On Electronic Commerce dan UNCITRALserta bagaimana implementasi pengaturan tanda tangan elektronik pada perdagangan elektronik berdasarkan Hukum Nasional di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah yuridis. Hasil dari penelitian ini, pertama adalah pengaturan yang berlaku terhadap tanda tangan elektronik pada ASEAN Agreement on Electronic Commerce ialah mengacu pada Pasal 7 ayat (2) dalam peraturan UNCITRAL yang mengatur tanda tangan elektronik adalah Pasal 7 Uncitral Model Law on Electronic Commerce 1996 dan secara khusus diatur di Uncitral Model Law on Electronic Signature 2001 Kedua, di Indonesia pengaturan tanda tangan elektronik diatur di dalam UU No. 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, PP No. 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem Transaksi Elektronik, dan Permenkominfo No. 11 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Sistem Elektronik. Kunci: Implementasi, Tanda Tangan Elektronik, ASEAN Agreement On Electronic Commerce
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Jean Elvardi, S.H.,M.H |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum |
Depositing User: | S1 Ilmu Hukum |
Date Deposited: | 24 Jul 2023 03:37 |
Last Modified: | 24 Jul 2023 03:37 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/209420 |
Actions (login required)
View Item |