ANALISIS YURIDIS TINDAK PIDANA PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK TERHADAP ANAK DI PENGADILAN NEGERI MAJALENGKA (Studi Kasus Terhadap Putusan Pengadilan Negeri Majalengka No. 9/Pid.Sus-Anak/2019/PN.Mjl)

Ario, Pranata Putra (2023) ANALISIS YURIDIS TINDAK PIDANA PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK TERHADAP ANAK DI PENGADILAN NEGERI MAJALENGKA (Studi Kasus Terhadap Putusan Pengadilan Negeri Majalengka No. 9/Pid.Sus-Anak/2019/PN.Mjl). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (232kB)
[img] Text (Bab I Pendahulaun)
Bab I.pdf - Published Version

Download (357kB)
[img] Text (Bab IV Penutup)
Bab IV.pdf - Published Version

Download (126kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (251kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Pesatnya arus perkembangan teknologi mengakibatkan kaburnya batas-batas dasar kehidupan manusia, baik secara geografis, waktu maupun secara laju informasi. Laju informasi yang begitu cepat menuntut persiapan ekstra dari masyarakat terutama Anak-anak yang belum mapu untuk menyerap serta menyaring teknologi yang berujung pada kemerosatan nilai-nilai moral pada Anak-anak. Dalam penulisan ini penulis melakukan penelitian tentang kasus pencabulan yang dilakukan oleh Anak terhadap Anak. Anak telah terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana pencabulan secara berlanjut yang mengakibatkan Anak dijatuhi Hukuman pidana penjara, yaitu pidana penjara selama 1(satu) Tahun 6 (enam) bulan dan pidana denda diganti dengan pelatihan kerja selama 6 (enam) bulan oleh Majelis Hakim. Dalam penelitian ini terdapat dua rumusan masalah (1) Apakah Dasar Pertimbangan Hakim dalam menjatuhkan pidana terhadap Anak sebagai pelaku tindak pidana pencabulan di Pengadilan Negeri Majalengka dalam perkara Nomor: 9/Pidsus-Anak/2019/PN.MJL (2) Bagaimana Analisis Terhadap Pembuktian Mengenai Unsur-Unsur Tindak Pidana yang Didakwakan Jaksa Penuntut Umum dalam Putusan Pengadilan Negeri Majalengka Nomor : 9/Pidsus-Anak/2019/PN.MJL. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian yuridis normatif dengan pendekatan kasus (case approach) dan pendekatan Undang-Undang (statute approach), dimulai Analisa terhadap putusan hakim, pasal-pasal dalam peraturan yang mengatur permasalahan kemudian dikaitkan dengan kasus yang akan diteliti. Teknik pengumpulan datanya studi dokumen, kemudian dianalisis secara kualitatif. Sifat penelitian yang digunakan bersifat deskriptif analitis. Dari hasil penelitian ini penulis mendapatkan kesimpulan bahwa dasar pertimbangan Hakim dalam menjatuhkan pidana penjara selama 1(satu) Tahun 6 (enam) bulan dan pidana denda diganti dengan pelatihan kerja selama 6(enam) bulan oleh Majelis Hakim telah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dengan dijatuhkannya Pidana penjara terhadap Terdakwa Anak ini diharapkan Anak tidak lagi mengulangi perbuatannya tersebut dan sebagai upaya preventif agar kasus yang serupa tidak terulang kembali. Sedangkan pembuktian terhadap fakta-fakta yang terungkap di persidangan, Majelis Hakim dalam menjatuhkan pidana penjara selama 1 (satu) Tahun 6 (enam) bulan dan pidana denda diganti dengan pelatihan kerja selama 6 (enam) bulan dalam putusan Nomor 9/Pid.Sus-Anak/2019/PN.Mjl sudah sesuai dengan system pembuktian menurut undang-undang secara negatif sebagaimana diatur dalam pasal 183 KUHAP. Kata Kunci: Pencabulan, Putusan Hakim, Anak Dibawah Umur

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Fadillah Sabri, S.H., M.H Dr. Nilma Suryani,S.H., M.H
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: S1 Ilmu Hukum
Date Deposited: 21 Jul 2023 07:08
Last Modified: 21 Jul 2023 07:08
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/209113

Actions (login required)

View Item View Item