Syahrul, Nizam (2023) Evaluasi Karkas Kambing Kacang Jantan Yang Memperoleh Ransum Berbasis Hay Daun Mangrove (Rhizophora apiculata). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version Download (249kB) |
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (136kB) |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Download (75kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (165kB) |
|
Text (Skripsi full text)
SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karkas kambing kacang jantan yang memperoleh ransum berbasis hay daun mangrove (Rhizophora apiculata). Materi penelitian ini adalah 4 ekor kambing kacang jantan dengan umur 8-12 bulan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Ransum yang digunakan terdiri dari P1 (40% Rumput Lapangan + 60% Konsentrat), P2 (40% Hay Daun Mangrove + 60% Konsentrat), P3 (16% Hay Daun Mangrove + 24% Rumput Lapangan dan 60% Konsentrat, P4 (16% Hay Daun Mangrove + 24% Rumput Lapangan + 10% Jerami Amoniasi + 50% Konsentrat). Parameter yang diukur adalah bobot potong, bobot karkas, bobot komponen karkas dan bobot komponen non karkas. Data diolah menggunakan analisis deskriptif sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ternak yang diberi kombinasi pakan yang berbeda menghasilkan bobot potong tertinggi yaitu P2 (16,00 kg). Bobot karkas tertinggi yaitu P3 6,80 kg (46,01% dari bobot potong). Bobot komponen karkas tertinggi yaitu P3 6,80 kg (46,01% dari bobot potong). Bobot komponen non karkas tertinggi yaitu P2 9,76 kg (61,06 % dari bobot potong). Kesimpulan dari penelitian ini bahwa pemberian kombinasi pada perlakuan P3 (16% Hay Daun Mangrove + 24% Rumput Lapangan + 60% Konsentrat) untuk pakan ternak kambing kacang jantan dapat memberikan hasil terbaik dilihat dari bobot potong yaitu 14,78 kg, bobot karkas yaitu 6,80 kg (46,01% dari bobot potong), bobot komponen karkas yaitu 6,80 kg (46,01% dari bobot potong) dan bobot komponen non karkas yaitu 7,98 kg (54,04% dari bobot potong).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Dr. Ir. Khasrad, M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Kambing, Hay, Bobot Potong, Karkas, Komponen Karkas, Komponen Non Karkas. |
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | S1 peternakan peternakan |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 04:08 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 04:08 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/204593 |
Actions (login required)
View Item |