AISHA, TRIANI (2015) HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA ANGKATAN 2011 FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ANDALAS. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text
409.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Kecemasan (ansietas) merupakan suatu keadaan perasaan yang ditandai oleh rasa ketakutan yang difus, tidak menyenangkan, samar-samar sering disertai oleh gejala otonomik. Ansietas timbul akibat adanya stress atau konflik dan dapat menimbulkan ketidaknyamanan seperti gangguan tidur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat kecemasan dengan kualitas tidur pada mahasiswa angkatan 2011 Fakultas Kedokteran Unand. Penelitian dilakukan dengan pendekatan cross sectional menggunakan data hasil kuesioner HRS-A dan Kuesioner Indeks Kualitas Tidur Pittsburg. Pada penelitian ini digunakan uji statistik Kolmogorof-Smirnov dimana ( p<0,05) hasil bermakna, (p>0,05) hasil tidak bermakna. Penelitian dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Teknik sampling yang digunakan adalah systematic random sampling. Sampel penelitian berjumlah 82 orang. Hasil penelitian didapatkan 82% responden tidak mengalami kecemasan, 12% mengalami kecemasan ringan, dan 6% mengalami kecemasan sedang. Analisis bivariat uji komparatif Kolmogorof-Smirnov didapatkan hubungan tingkat kecemasan dengan kualitas tidur (p = 0,068) dimana p >0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan antara tingkat ansietas dengan kualitas tidur pada mahasiswa angkatan 2011 Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Kata kunci : ansietas, kecemasan, kualitas tidur.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Mr Muqtadirurrijal Muqta |
Date Deposited: | 26 Feb 2016 04:09 |
Last Modified: | 26 Feb 2016 04:09 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2040 |
Actions (login required)
View Item |