PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG PISANG KEPOK (Musa balbisiana) TERHADAP ANALISIS GIZI DAN ORGANOLEPTIK SUSU FERMENTASI Lactococcus lactis D4

Muhammad, Hasan (2023) PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG PISANG KEPOK (Musa balbisiana) TERHADAP ANALISIS GIZI DAN ORGANOLEPTIK SUSU FERMENTASI Lactococcus lactis D4. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Pendahuluan)
pendahuluan.pdf - Published Version

Download (169kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Penutup)
penutup.pdf - Published Version

Download (81kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (176kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
Skripsi Fulll.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (766kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan persentase terbaik penambahan tepung pisang kepok (Musa balbisiana) pada susu fermentasi Lactococcus lactis D4 ditinjau dari organoleptik, kadar air, kadar lemak dan kadar protein. Materi penelitian ini menggunakan susu sapi segar, starter Lactococus lactis D4 dan tepung pisang kepok. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan pada penelitian ini yaitu penambahan tepung pisang kepok (Musa balbisiana) yaitu A (0%), B (2,5%), C (5%), D (7,5%), dan E (10%). Hasil penelitian menunjukan penambahan tepung pisang kepok (Musa balbisiana) pada pembuatan susu fermentasi Lactococcus lactis D4 memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap kadar air, kadar protein dan uji organoleptik, tetapi memberikan pengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap kadar lemak. Rentang hasil pengujian susu fermentasi Lactococcus lactis D4 adalah kadar air 80,39-85,93%, kadar lemak 3,56- 4,49%, kadar protein 3,94-5,14%, uji warna 4,22-5,70 (netral), uji aroma 4,24-4,96 (netral), uji rasa 3,86-4,74 (agak suka), uji tekstur 4,36-5,72 (agak suka) dan daya terima keseluruhan 4.38-5.10 (agak suka). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perlakuan E dengan penambahan tepung pisang kepok (Musa balbisiana) sebanyak 10% pada susu fermentasi Lactococcus lactis D4 merupakan perlakuan terbaik dengan kadar air 80,39%, kadar lemak 3,93, kadar protein 5,14 dan daya terima keseluruhan 5,10 (agak suka). Kata kunci : tepung pisang kepok (Musa balbisiana), Lactococcus lactis D4, susu fermentasi, analisis gizi, uji organoleptik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QR Microbiology > QR180 Immunology
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 07 Mar 2023 01:37
Last Modified: 07 Mar 2023 01:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/199857

Actions (login required)

View Item View Item